BOLASPORT.COM - Tim bola voli putra, Surabaya BIN Samator berharap kembali menerima keajaiban dalam pertandingan di babak final four PLN Mobile Proliga 2023 melihat kekuatan tim yang mulai berkurang.
Tim asal Surabaya itu menjadi tim terakhir yang berhasil mendapatkan tiket ke final four Proliga 2023.
Kepastian tiket menuju ke final four didapatkan Rivan Nurmulki dan kawan-kawan, setelah mengalahkan tim Jakarta Pertamina Pertamax pada pekan keenam.
Selain itu, kekalahan Jakarta BNI 46 dari Jakarta Pertamina Pertamax juga mumuluskan langkah mereka.
Jelang laga pertama pada pekan pertama babak final four, anak asuh Ryan Masajedi berharap kembali mendapatkan keajaiban.
Pasalnya, saat ini kekuatan mereka sudah jauh berkurang jika dibandingkan dengan tahun lalu.
Kini mereka hanya mengandalkan Rivan Nurmulki, Hadi Suharto dan Angil Angga serta pemain asing Paulo Barbosa dan Daouda Yacoubu.
Sementara itu, pemain seperti Nizar Julfikar, Yudha Mardiansyah, dan Rendy Tamamilang bergabung dengan tim baru Jakarta Bhayangkara Presisi.
"Kami sangat bersyukur bisa masuk empat besar, bisa dibilang ini keajaiban buat Samator,’ ucap Manajer tim Hadi Sampurno dikutip BolaSport.com dari ANTARA News.
Baca Juga: Top Server Proliga 2023 - Service Tornado ala Farhan Halim Paling Ampuh
"Kekuatan kami hanya doa dan semoga mendapatkan keajaiban kedua hingga bisa ke grand final."
Pada pekan pertama babak final four yang dilangsungkan di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur mereka akan melakoni dua pertandingan berat.
Pertandingan pertama melawan juara bertahan Jakarta LavAni Allo Bank pada Jumat (24/2/2023).
Selanjutnya, tanpa jeda lama mereka akan langsung bersua dengan Jakarta STIN BIN pada Sabtu (25/2/2023).
Surabaya BIN Samator dibayang-bayangi hasil kurang menyenangkan, saat bertemu dengan Jakarta LavAni Allo Bank.
Pasalnya, Rivan Nurmulki dkk dalam dua kali pertemuan babak reguler selalu menelan kekalahan.
Begitu juga ketika mereka bersua dengan Jakarta STIN BIN, meski begitu Hadi tak ingin timnya langsung pesimis.
Dia mengatakan bahwa seluruh pemainnya siap untuk bertempur habis-habisan, dan memberikan yang terbaik.
"Prinsipnya kondisi pemain sangat bagus dan siap tempur," ucap Hadi.
Baca Juga: Final Four Proliga 2023 - Kurangi Kontroversi dengan Video Challenge
"Targetnya tampil semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan pada setiap laga."
Disisi lain Manajer Tim Jakarta LavAni Allo Bank Ossy Dermawan, mengatakan timnya optimistis bisa meraih hasil bagus selama babak final four dan lolos ke grand final.
Namun, dia tak menampik bahwa persaingan akan semakin sengit mengingat keempat tim yang berlaga sudah saling mengetahui kekuatan calon lawannya.
Tim miliki Presiden RI ke-6 itu mengaku sudah siap bertandingan dan tidak ada pemain yang cedera.
"Saat ini kondisi pemain kami cukup fit, tidak ada yang cedera. Target kami sudah pasti meraih kemenangan di setiap pertandingan," ucap Ossy mengakhiri.
Baca Juga: Top Skor Proliga 2023 - 3 Pevoli Putri Indonesia Bersinar di Tengah Dominasi Pemain Asing
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ANTARA News, Proliga.co.id |
Komentar