Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brandon Scheunemann Jajal Posisi Anyar di PSIS Semarang Pasca-Dicoret Shin Tae-yong

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 25 Februari 2023 | 17:40 WIB
 Bek tengah berusia 17 tahun milik PSIS Semarang, Brandon Scheunemann jadi sorotan dalam laga lawan Arema FC, Sabtu (21/1/2023).
INSTAGRAM.COM/PSISFCOFFICIAL
Bek tengah berusia 17 tahun milik PSIS Semarang, Brandon Scheunemann jadi sorotan dalam laga lawan Arema FC, Sabtu (21/1/2023).

BOLASPORT.COM - Bek 17 tahun, Brandon Scheunemann langsung bermain untuk PSIS Semarang saat menjamu Persita Tangerang, Sabtu (25/2/2023).

Brandon Scheunemann tak perlu menunggu lama bermain untuk PSIS Semarang pasca-dicoret dari skuad timnas U-20 Indonesia untuk Piala Asia U-20 2023.

Termasuk Brandon, ada 7 pemain yang dicoret dari skuad timnas U-20 Indonesia untuk Piala Asia U-20 2023.

Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong hanya membawa 23 pemain ke Uzbekistan.

Begitu kembali ke klubnya, PSIS, Brandon langsung masuk skuad untuk lawan Persita Tangerang, meski hanya berada di bangku cadangan pada Sabtu sore WIB.

Baca Juga: Daisuke Sato Ogah Lama-lama Terjebak Sebutan Pemain Sinetron oleh Pelatih Arema FC, Langsung Bersiap Lawan Barito Putera

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSIS Semarang (@psisfcofficial)

Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius memainkan Brandon Scheunemann di babak kedua setelah Mahesa Jenar ketinggalan.

Persita Tangerang mampu unggul dulu pada menit ke-54 lewat Ezequiel Vidal.

Brandon masuk menggantikan Ridho Syuhada pada menit ke-63.

Putra dari Timo Scheunemann itu bukan mengisi pos bek tengah seperti biasanya.

Ia justru memainkan peran sebagai gelandang bertahan.

Posisi ini adalah hal baru bagi Brandon, karena Brandon saat main untuk PSIS di debutnya memainkan peran bek tengah.

Di timnas U-20 Indonesia, Brandon dimainkan Shin Tae-yong sebagai bek tengah dengan taktik 3 bek.

Baca Juga: Bocoran Skuad Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2023 - Dari Ramadhan Sananta, Pemain Liga 2 hingga Duo Abroad

Pemain timnas U-20 Indonesia, Brandon Marsel Scheunemann, sedang menguasai bola dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-20 Indonesia, Brandon Marsel Scheunemann, sedang menguasai bola dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).

Perubahan yang dilakukan PSIS membuahkan hasil, PSIS berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-82 lewat Fredyan Wahyu.

PSIS dan Persita pun mesti berbagi angka dengan skor akhir 1-1.

Banyak warganet kecewa dengan pencoretan Brandon dari Timnas U-20 Indonesia.

Namun demikian, Brandon sendiri erespons pencoretan dirinya dengan santai, malahan dia bangga karena bermain untuk timnas U-20 Indonesia walau hanya laga ujicoba.

"Bangga saya adalah orang Indonesia," tulisnya di instagram.

Sementara, sang ayah Timo Scheunemann juga mengambil sisi positif dari pencoretan Brandon Scheunemann.

"Thank you, belum jalan Tuhan," tulis Timo di twitter.

Baca Juga: Frengky Missa Tidak akan Sia-siakan Kesempatan Bela Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20

"Yang penting dapat pengalaman berharga dan tidak cedera," tambahnya.

Dengan kemampuan Brandon bisa multiposisi, maka kemungkinan dia bermain reguler untuk PSIS semakin besar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com, Twitter
Komentar (2)
berlatih lebih keras lagi dan skuad utama diklub menanti

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
24
57
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X