BOLASPORT.COM - Rombongan timnas U-20 Irak mendapatkan masalah ketika baru tiba di Tashkent, Uzbekistan, Minggu (25/2/2023).
Mereka sebenarnya berusaha memaksimalkan waktu dengan penerbangan melalui pesawat pribadi dari Irak menuju Uzbekistan.
Rombongan tim Irak baru tiba pada Minggu malam waktu Uzbekistan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Peduli Suhu Uzbekistan Sentuh 2 Derajat, Timnas U-20 Indonesia Langsung Latihan
Sebenarnya jarak tempuh yang mereka lalui hanya empat setengah jam dengan pesawat pribadi.
Tiba di Uzbekistan mereka justru tertahan dua jam di bandara.
Namun, masalah visa membuat perjalanan timnas Irak tidak berjalan mulus.
"Setelah penerbangan empat setengah jam dengan pesawat pribadi Iraqi Airways."
"Rombongan tertahan di ruang tunggu di Bandara Internasional Tashkent selama sekitar dua jam untuk memberikan visa masuk," dilansir BolaSport.com dari laman Instagram Federasi Sepak Bola Irak (@Iraq.ifa)
Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Harus Waspada, Ini 3 Pemain yang Berbahaya di Piala Asia U-20 2023
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar