BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Casemiro, menyinggung Arsenal dan Manchester City usai membawa timnya menjuarai Piala Liga Inggris 2022-2023.
Puasa gelar Manchester United selama lima musim beruntun resmi terhenti pada Minggu (26/2/2023) malam WIB.
Hal itu dipastikan setelah Setan Merah mengalahkan Newcastle United dalam partai final Piala Liga Inggris 2022-2023.
Bermain di Stadion Wembley, Man United menang 2-0 atas The Magpies.
Gol-gol kemenangan Man United dicetak lewat tandukan Casemiro pada menit ke-33 dan gol bunuh diri Sven Botman pada menit ke-39.
Namun, meski baru saja meraih gelar, skuad Man United tidak bisa merayakannya terlalu lama.
Pasalnya, masih ada tiga kompetisi lagi yang menanti mereka, termasuk Liga Inggris 2022-2023.
Baca Juga: Fred Sesumbar bakal Gebuk Arsenal dan Man City agar Man United Quadruple
Tim besutan Erik ten Hag itu masih mempunyai peluang menjuarai Liga Inggris.
Saat ini, Man United duduk di posisi ketiga klasemen dengan 49 poin dari 24 pertandingan.
Mereka terpaut enam poin dari Manchester City yang berada di posisi dua.
Namun, The Citizens telah memainkan satu laga lebih banyak daripada Man United.
Baca Juga: Ada Lionel Messi, Pelatih Marseille Pilih Sebut Kylian Mbappe sebagai Alien
Adapun dengan sang pemuncak klasemen Liga Inggris, Arsenal, Man United berjarak 8 poin.
Hal itu yang membuat Casemiro meminta rekan satu timnya untuk tidak bersantai usai menjuarai Carabao Cup.
Gelandang timnas Brasil itu percaya Man United bisa memangkas jarak dengan Arsenal dan Man City asalkan terus tampil konsisten di setiap pertandingan.
"Kami berkembang dan mendapatkan rasa hormat di negara ini," kata Casemiro seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Man United.
"Sekarang masih awal dan kami harus terus berkembang."
Baca Juga: Kabar Palsu soal Mo Salah Cabut dari Liverpool Jika Gagal Mentas di Liga Champions Musim Depan
"Kami tidak bisa bersantai karena masih ada dua tim di atas kami seperti Manchester City dan Arsenal.
"Kami harus menghadapi kenyataan ini, tetapi kami memahami filosofi pelatih kami dan kami akan terus berkembang."
"Sejarah saya selalu tentang kemenangan sejak saya masih kecil."
"Jadi di sini tidak ada bedanya."
"Saya di sini untuk membantu rekan setim saya dan Manchester United," tutur eks gelandang Real Madrid itu menambahkan.
Baca Juga: Ronaldo Bisa Dapat Medali Juara Piala Liga Inggris dari Man United tapi...
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Manutd.com |
Komentar