Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kedatangan Luca Marmorini Beri Perspektif dan Harapan Baru untuk Yamaha

By Wawan Saputra - Selasa, 28 Februari 2023 | 14:00 WIB
 Managing DIrector Yamaha, Lin Jarvis.
DOK. MOTOGP
Managing DIrector Yamaha, Lin Jarvis.

BOLASPORT.COM - Managing Director Yamaha, Lin Jarvis, mengatakan bahwa mantan mekanik Formula 1, Luca Marmorini berhasil memberikan perspektif lain dalam hal pengembangan YZR-M1.

Pada tahun 2022 lalu pabrikan asal Iwata memutuskan untuk melakukan kerjasama dengan Marmotors.

Marmotors merupakan perusahaan milik Luca Marmorini yang memiliki spesialisasi pada bagian power train dan sudah lama berkecimpung di Formula 1.

Keputusan tersebut sebenarnya dilakukan Yamaha, untuk menambal kekurangan yang mereka miliki dalam mengembangkan YZR-M1.

Departemen teknis Yamaha pada awal tahun 2022 lalu, cukup kesulitan menghomologasikan mesin yang bertenaga.

Kekurangan tersebut cukup dirasakan oleh Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sepanjang musim 2022.

Di mana dia sangat kesulitan untuk bersaingan dengan motor lain, terutama Ducati ketika berada di trek dengan lintasan lurus.

Permasalahan top speed masih berlangsung hingga akhir musim 2022, yang pada akhirnya membuat pembalap Prancis gagal mempertahankan gelar juara dunia.

Dia harus rela menjadi runner-up juara dunia setelah mahkotanya menjadi milik Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Baca Juga: Diam-diam, Pembalap Ini Enggan Jenguk Marc Marquez Saat Cedera

Jarvis mengatakan bahwa kerjasama antara Yamaha dan Marmotors langsung memberikan dampak dalam pengembangan motor, meski sejauh ini belum signifikan.

Pasalnya kerjasama ini masih tahap awal, pihak Marmotors masih dalam tahap observasi terkait apa yang bisa mereka adjustment terkait mesin YZR-M1.

"Sejak kami mulai bekerja sama dengan mereka, yaitu satu tahun lalu, kami telah melalui fase yang berbeda," ucap Jarvis dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Menurut saya, dampak langsungnya memang tidak terlalu besar."

"Karena pertama-tama mereka harus melihat dan memahami posisi kami."

Jarvis menjelaskan sejauh ini Marmorini sudah memberikan banyak dukungan untuk pengembangan bagian mesin YZR-M1.

"Ada beberapa dukungan, tapi mesinnya masih dari Yamaha, di Jepang. Suku cadangnya dirancang di Iwata," ucap Jarvis.

Namun, hasil yang diberikan belum signifikan bagi perubahan pada motor yang ditunggangi Quartararo dan Franco Morbidelli.

Jarvis menyebut jika keberadaan Marmorini dan timnya di sisi yamaha memberikan perspektif baru.

Baca Juga: Tabib Legendaris MotoGP Ungkap Potensi Marc Marquez Kena Mental Lagi Musim Ini

"Apa yang dilakukan Marmotors dengan sangat baik adalah mengingatkan para insinyur kami," ucap Jarvis.

"Mereka menunjukkan kepada mereka di mana mereka harus fokus, aspek apa yang perlu mereka perhatikan."

"Terkadang dia memberikan tekanan kepada mereka, terkadang dia memberikan saran."

"Singkatnya, dia menawarkan mereka perspektif lain."

Dengan keberadaan Marmotors tentunya menjadi harapan baru bagi para pembalap Yamaha.

Jika tahun ini mereka belum mendapatkan motor yang bertenaga, kemungkinan besar di tahun 2024 mereka akan mendapatkannya.

Baca Juga: 1 Hal Klasik dari Repsol Honda yang Bakal Tak Disukai Joan Mir

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport
REKOMENDASI HARI INI

Media Vietnam Soroti Ronaldo Kwateh dan Arkhan Kaka yang Dipanggil ke Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136