BOLASPORT.COM - Pep Guardiola beri tahu alasan Rodri main dalam 36 laga dari total 38 pertandingan Manchester City pada musim 2022-2023.
Rodri dibeli Manchester City dari Atletico Madrid pada 4 Juli 2019.
Pesepak bola kelahiran Madrid, Spanyol, ini sekarang berstatus gelandang bertahan andalan Manchester City.
Rodri beraksi dalam 36 laga dari total 38 pertandingan Man City di semua ajang pada musim 2022-2023.
Baca Juga: Pep Guardiola Tak Punya Waktu Tonton Bristol, tetapi Siap Lolos ke 8 Besar Piala FA
Sosok bernama lengkap Rodrigo Hernandez Cascante ini cuma satu kali absen di Liga Inggris dan satu kali tak merumput di Liga Champions.
Meski berposisi sebagai gelandang bertahan, Rodri juga terlibat dalam gol The Citizens.
Rodri sudah menyumbangkan dua gol dan lima assist untuk Manchester City pada musim ini.
Pelatih Man City, Pep Guardiola, pun menerangkan penyebab Rodri bermain rutin sebagai pemain inti.
"Rodri sangat penting bagi kami," ujar Pep Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Man City.
"Dia bermain sangat bagus, itulah alasan mengapa dia bermain secara reguler."
"Dalam banyak pertandingan, saya ingin sekali mengganti dia, tetapi pertandingan belum berakhir."
Baca Juga: Angkat Trofi Bareng Harry Maguire, Bruno Fernandes Akui Ada Tuntutan Erik ten Hag
"Rodri memahami semua yang telah kami lakukan."
"Tidak mudah bermain bersama kami sebagai gelandang bertahan."
"Bukan hanya berlarian, tetapi juga memahami banyak hal yang akan terjadi."
"Ada banyak hal yang terjadi di posisi itu."
"Terkadang itu tidak mudah."
"Ketika Rodri tiba, dia sedikit kesulitan untuk memahami apa yang kami cari dan mengapa itu penting."
"Namun, tentu saja dia harus diistirahatkan jika dia tidak tampil bagus di masa depan," tutur Guardiola melanjutkan.
Baca Juga: Marcus Rashford Bicara soal Keinginan Erik ten Hag setelah Manchester United Juara Carabao Cup
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Mancity.com, Transfermarkt.co.uk |
Komentar