BOLASPORT.COM - Erling Haaland tutup mulut di pinggir lapangan, Manchester City tersenyum dalam pertandingan ronde kelima Piala FA 2022-2023.
Bristol City vs Manchester City bertarung dalam pertandingan ronde kelima Piala FA 2022-2023 di Stadion Ashton Gate, Selasa (28/2/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dikutip BolaSport.com dari Sofascore, Man City memang tampil lebih mendominasi.
The Citizens memimpin penguasaan bola dengan 71 persen.
Dari segi peluang, Manchester City memiliki 9 yang 3 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Bristol City mempunyai 3 kesempatan dengan 1 menuju ke gawang.
Baca Juga: Pep Guardiola Tak Punya Waktu Tonton Bristol, tetapi Siap Lolos ke 8 Besar Piala FA
Menekan sejak awal laga, Manchester City langsung memberikan ancaman ke kubu tuan rumah pada menit ke-2.
Gelandang Man City, Kalvin Phillips, melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti.
Pendukung Bristol bisa bernapas lega karena sepakan Phillips hanya membentur mistar gawang.
Manchester City membuka keran gol pada menit ke-7.
Proses gol Man City diawali oleh kerja sama satu-dua antara Riyad Mahrez dan Kevin De Bruyne.
Mahrez kemudian mengalirkan umpan datar ke tengah kotak penalti Bristol City.
Phil Foden menyambar operan Mahrez dengan tembakan keras kaki kiri. The Citizens unggul 1-0.
Baca Juga: Pep Guardiola Beri Tahu Alasan Rodri Main 36 Laga dari Total 38 Pertandingan Manchester City
Tersengat dengan gol tim tamu, Bristol City berusaha keluar dari tekanan.
Pada menit ke-19, Bristol menguji lini belakang Manchester City lewat aksi individu Alex Scott.
Scott menggiring bola dari sisi kanan pertahanan Man City hingga masuk ke dalam kotak penalti.
Alex Scott kemudian meluncurkan tendangan menyusur tanah kaki kanan.
Bola masih dapat ditangkap dengan nyaman oleh kiper Man City, Stefan Ortega.
Skor 1-0 untuk Manchester City bertahan sampai turun minum.
Man City tetap mengontrol jalannya laga meski Erling Haaland berada di bangku cadangan.
Striker The Citizens yang sudah mengukir 33 gol di semua ajang musim 2022-2023 ini hanya tertangkap kamera sedang menutup mulut sambil menyaksikan rekan-rekannya berjuang.
Baca Juga: Erik ten Hag Ungkap 3 Pemain Manchester United yang Ajarkan Cara Raih Trofi
Bristol City 0-1 Manchester City (Phil Foden 7')
Susunan pemain Bristol City dan Manchester City:
Bristol City (4-2-3-1): 12-Max O'Leary; 22-Tomas Kalas, 26-Zachary Vyner, 16-Cameron Pring, 19-George Tanner; 6-Matthew James, 8-Joseph Williams; 17-Mark Sykes, 7-Alex Scott, 21-Nahki Wells; 20-Samuel Bell
Pelatih: Nigel Pearson
Manchester City (3-2-4-1): 18-Stefan Ortega; 6-Nathan Ake, 3-Ruben Dias, 25-Manuel Akanji; 82-Rico Lewis, 4-Kalvin Phillips; 17-Kevin De Bruyne, 20-Bernardo Silva, 47-Phil Foden, 26-Riyad Mahrez; 19-Julian Alvarez
Pelatih: Pep Guardiola
Wasit: Andre Marriner
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Sofascore.com |
Komentar