BOLASPORT.COM - Formula 1 musim 2023 akan dibuka dengan GP Bahrain akhir pekan ini. Juara bertahan, Max Verstappen (Red Bull Racing), masih menjadi favorit.
Seri pertama GP Bahrain akan digelar pada 3-5 Maret 2023 di Sirkuit International Bahrain, Sakhir, Bahrain.
Untuk pertama kalinya pembalap mendapatkan kesempatan untuk menerapkan hasil pengujian dalam tes yang berlangsung pekan lalu.
Max Verstappen digadang-gadang masih akan menjadi petarung pertama untuk dikalahkan.
Performa mobil RB19 saat tes pramusim memang impresif dengan Sergio Perez mencetak waktu lap tercepat dengan 1 menit 30,305 detik.
Kecepatan yang ditunjukkan tim asal Milton Keynes ini membuat rival khawatir, bahkan meski mereka masih menyimpan kekuatan asli.
"Mereka memiliki awalan yang kuat," ujar Charles Leclerc (Ferrari) yang tahun lalu menjadi runner-up, dilansir dari The-Race.
"Red Bull dan Max terlihat sangat, sangat kuat. Ini baru tes jadi sulit untuk mengukurnya."
"Akan tetapi sepertinya mereka sedikit berada di depan kami. Jadi kami masih punya beberapa pekerjaan untuk diselesaikan."
Baca Juga: Fernando Alonso Janjikan Perubahan Drastis Aston Martin 2023
Leclerc sebenarnya memiliki modal bagus. Musim lalu Ferrari mencetak hasil finis 1-2 melalui pembalap berusia 25 tahun ini dan rekan setim, Carlos Sainz Jr.
Akan tetapi, situasinya berbeda saat itu setelah kedua pembalap Red Bull gagal finis karena masalah bahan bakar.
Penampilan Verstappen dan Red Bull pada awal musim lalu memang kurang ideal. Mereka baru benar-benar memegang kendali setelah seri ketiga.
Kini, pembalap asal Belanda tersebut yakin bahwa dia bisa tampil menggigit sejak seri pertama.
"Berat mobil menjadi masalah pada awal tahun lalu," terang juara dunia dua kali ini dalam laman resmi Formula1.com.
"Kami sudah meningkatkannya sepanjang tahun."
"Mobil tahun ini memiliki sedikit perbedaan tetapi dari awal tetapi dari awal sensasinya lebih seperti apa yang saya inginkan."
Balapan GP Bahrain akan berlangsung pada Minggu (5/3/2023) mulai pukul 22.00 WIB.
Jalannya balapan bisa disaksikan secara langsung di beIN Sports.
Baca Juga: Saat Juara Malah Buntung, Max Verstappen Meradang Ditodong 15 Miliar untuk Balapan Lagi di F1
JADWAL F1 GP BAHRAIN 2023*
*waktu dalam WIB
Jumat (3/3/2023)
-----------------
18.30 - 19.30: Latihan 1
22.00 - 23.00: Latihan 2
Sabtu (4/3/2023)
-----------------
18.30 - 19.30: Latihan 3
22.00 - 23.00: Kualifikasi
Minggu (5/3/2023)
-----------------
22.00: Lomba
PEMBALAP F1 2023
Tim | Power Unit | Nomor | Pembalap |
Red Bull Racing | RBPT | 1 | Max Verstappen |
11 | Sergio Perez | ||
Ferrari | Ferrari | 16 | Charles Leclerc |
55 | Carlos Sainz Jr | ||
Mercedes | Mercedes | 44 | Lewis Hamilton |
63 | George Russell | ||
Alpine | Renault | 31 | Esteban Ocon |
10 | Pierre Gasly | ||
McLaren | Mercedes | 4 | Lando Norris |
81 | Oscar Piastri | ||
Alfa Romeo | Ferrari | 24 | Zhou Guanyu |
77 | Valtteri Bottas | ||
Aston Martin | Mercedes | 14 | Fernando Alonso |
18 | Lance Stroll | ||
Haas | Ferrari | 20 | Kevin Magnussen |
27 | Nico Hulkenberg | ||
AlphaTauri | RBPTRBPT | 22 | Yuki Tsunoda |
21 | Nyck de Vries | ||
Williams | Mercedes | 23 | Alexander Albon |
2 | Logan Sergeant | ||
Baca Juga: Mobile Ferrarinya Banyak Berubah, Apa Kata Charles Leclerc?
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Formula1.com, The-race.com |
Komentar