Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuma Butuh 9 Detik untuk Tinggalkan Arsenal, Pemain Bournemouth Nyaris Pecahkan Rekor Liga Inggris

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 5 Maret 2023 | 05:00 WIB
Pemain AFC Bournemouth, Philip Billing, mencatatkan rekor gol tercepat kedua sepanjang sejarah Liga Inggris ke gawang Arsenal pada pertandingan di Stadion Emirates, Sabtu (4/3/2023)
TWITTER.COM/AFCBOURNEMOUTH
Pemain AFC Bournemouth, Philip Billing, mencatatkan rekor gol tercepat kedua sepanjang sejarah Liga Inggris ke gawang Arsenal pada pertandingan di Stadion Emirates, Sabtu (4/3/2023)

BOLASPORT.COM - Pemain AFC Bournemouth, Philip Billing, membuat gol tercepat kedua di Liga Inggris setelah membobol gawang Arsenal

Arsenal menjamu AFC Bournemouth pada pekan ke-26 Liga Inggris musim 2022-2023. 

Pertemuan kedua klub berlangsung di Stadion Emirates, London, Sabtu (4/3/2023). 

Kemenangan menjadi esensial untuk tim Meriam London untuk menjaga jarak dengan Manchester City di klasemen sementara. 

Sebelum laga, klub asal London Utara tersebut memimpin di puncak tabel peringkat tim liga domestik dengan 60 poin. 

Pertandingan baru saja dimulai ketika Arsenal tertinggal lebih dulu. 

Philip Billing membuka keunggulan tim tamu via golnya ke gawang Aaron Ramsdale. 

Ia mencetak gol dengan kaki kanan dari tengah kotak penalti The Gunners. 

Tembakan gelandang asal Denmark itu tidak bisa dihalau oleh Aaron Ramsdale, kiper Arsenal

Catatan resmi menunjukkan gol Billing terjadi pada detik ke-9,11 pertandingan. 

Pemain berusia 26 tahun itu pun mencetak rekor baru. 

Golnya ke gawang tim Meriam London menjadi gol tercepat kedua sepanjang sejarah Liga Inggris

Ia mengikuti jejak Shane Long pada April 2019. 

Kala itu, Long mencetak gol pada pertandingan antara Southampton dan Watford. 

Pertandingan baru berlangsung selama 7,69 detik setelah kick-off kala gol tersebut tercipta. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Gol Kandang Ke-1.000 Warnai Kemenangan 2-0 Manchester City

Bagi Bournemouth, gol Billing juga seolah melecut semangat mereka meladeni Arsenal

Alhasil, mereka bisa mempertahankan keunggulan mereka hingga turun minum.

Pertandingan antara kedua tim di Emirates semakin sengit pada babak kedua. 

The Cherries kembali meninggalkan tuan rumah lewat gol Marcos Senesi pada menit ke-57. 

Namun, skuad Mikel Arteta tidak mau angkat tangan begitu saja. 

Thomas Partey memperkecil ketertinggalan The Gunners lima menit setelah gol Senesi. 

Skor kembali sama kuat 2-2 pada menit ke-70. 

Baca Juga: Cinta dengan Liverpool, Roberto Firmino Tak akan Perkuat Tim Inggris Lain usai Hengkang

Ben White, yang masuk pada menit ke-46 menggantikan Takehiro Tomiyasu, sukses memperpanjang napas Arsenal

Ia mencetak gol yang membawa timnya menyamakan kedudukan. 

Arsenal secara dramatis menang pada menit 90+6 atau jelang pertandingan selesai. 

Reiss Nelson membawa timnya membalikkan situasi dengan menang 3-2. 

Dengan demikian, jarak Arsenal dengan Manchester City di klasemen masih terjaga, yaitu berjarak lima poin. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Twitter.com/OptaJoe
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X