Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Janji Shin Tae-yong Saat Timnas U-20 Indonesia Hadapi Uzbekistan

By Arif Setiawan - Minggu, 5 Maret 2023 | 10:30 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia Shin Tae-yong memberi arahan ke pemainnya saat menghadapi Irak pada ajang Piala Asia U-20 2023 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Rabu (1/3/2023).
The-afc.com
Pelatih timnas U-20 Indonesia Shin Tae-yong memberi arahan ke pemainnya saat menghadapi Irak pada ajang Piala Asia U-20 2023 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Rabu (1/3/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong meminta anak asuhnya mengeluarkan kemampuan terbaik saat melawan Uzbekistan.

Duel antara timnas U-20 Indonesia versus Uzbekistan bakal terlaksana pada tanggal 7 Maret 2023.

Laga ini merupakan laga terakhir skuad Garuda Nusantara di babak penyisihan Grup A Piala Asia U-20 2023.

Oleh sebab itulah, hasilnya bakal menentukan nasib kedua tim.

Timnas U-20 Indonesia harus memenangkan laga bila ingin melaju ke babak selanjutnya.

Baca Juga: PSSI: Liga 1 dan Liga 2 Berubah Nama Musim Depan

Namun misi tersebut dipastikan tak akan mudah digapai.

Pasalnya, lawan yang harus dihadapi timnas U-20 Indonesia adalah sang pemuncak klasemen.

Timnas U-20 Uzbekistan memuncaki klasemen Grup A dengan raihan enam poin.

Lalu, Timnas U-20 Indonesia berada diurutan ketiga dengan tiga poin.

Sedangkan posisi kedua ditempati oleh Irak yang mempunyai poin sama yakni tiga.

Hasil seri sejatinya dapat mengantarkan timnas U-20 Indonesia mengamankan tiket perempat final.

Hanya saja hal tersebut membutuhkan syarat yaitu Irak harus menderita kekalahan di laga terakhirnya.

Baca Juga: Bos Persebaya Sebut Hasil Sarasehan Menguntungkan Klub Liga 1 & Liga 2

Menanggapi situasi ini, Shin Tae-yong mengakui bila Uzbekistan bukanlah lawan yang bakal mudah dikalahkan.

Oleh sebab itu, pria asal Korea Selatan tersebut meminta para pemainnya memberikan penampilan terbaik saat melawan Uzbekistan.

"Dan saya harus mengakui Uzbekistan adalah tim yang kuat dan saya menghormati mereka."

"Dan di laga nanti, kami akan mengeluarkan kemampuan terbaik."

"Dan semoga kami bisa melakoni laga yang baik lawan mereka," kata Shin Tae-yong.

Sementara itu, Uzbekistan rupanya bukanlah lawan yang asing bagi Shin Tae-yong.

Pria yang juga berstatus sebagai pelatih timnas Indonesia itu pernah melawan Uzbekistan pada tahun 2017 silam.

Baca Juga: Ratu Tisha Sampaikan Tujuan dari Pemisahan Jadwal Liga 1 dan Liga 2 Musim Depan

Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (kanan), sedang memberikan pesan kepada para pemain sedang memberikan pesan kepada para pemain di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (24/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (kanan), sedang memberikan pesan kepada para pemain sedang memberikan pesan kepada para pemain di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (24/2/2023).

Kala itu, Shin Tae-yong menukangi timnas Korea Selatan.

Terkait hasil, timnas Korea Selatan ditahan imbang 0-0 oleh Uzbekistan.

Hanya saja, Shin Tae-yong tak terlalu memikirkan tentang catatan tersebut.

"Ya saya tidak terlalu memikirkan itu ya, karena sekarang saya di sini jadi pelatih timnas U-20 Indonesia."

"Tetapi memang saya mengakui punya pengalaman bagus lawan Uzbekistan."

"Jadi sekarang ini bukan tentang timnas Korea Selatan lagi tapi tentang timnas Indonesia," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X