BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam harus mendapatkan rekor buruk usai mendapatkan kartu merah bersama Jeonnam Dragons.
Catatan buruk tersebut terjadi saat Asnawi Mangkualam melakoni laga pekan kedua K-League 2 melawan Gyeongnam FC di kandang sendiri, Minggu (5/3/2023).
Situasi nya terjadi pada babak pertama usai Gyeongnam unggul satu gol lawan tuan rumah.
Pada menit ke-25, Asnawi berusaha mengumpan dalam situasi dikepung dua pemain berseragam putih milik Gyeongnam.
Sayangnya, bek kanan timnas Indonesia itu melakukan umpan dengan buruk, dengan bola dan kakinya membentur kaki pemain lawan.
Wasit pada mulanya cuma memberi kartu kuning pada Asnawi atas pelanggaran memasang kaki di pemain lawan itu.
Namun, pihak VAR kemudian meminta wasit meninjau ulang kejadian itu, karena Asnawi bisa jadi melakukan pelanggaran lebih buruk.
Kartu merah untuk Asnawi Mangkualam ini jadi bumerang bagi timnya.
Jeonnam Dragons pun kerepotan untuk membendung serangan-serangan dari lawannya.
Hasilnya, Jeonnam harus diberondong empat gol tambahan dari tim tamu.
Baca Juga: PSSI Perketat Pemain Naturalisasi, Setiap Klub Liga 1 Hanya Boleh Diisi Dua Nama Saja
Hasilnya, Jeonnam Dragons kalah 0-5 pada laga ini.
Bagi Asnawi Mangkualam ini jadi kartu merah perdananya selama berkarier di Liga Korea Selatan dan yang kedua sepanjang karier.
Kartu merah perdananya terjadi pada pekan keempat Liga 1 musim 2017 antara PSM Makassar vs Perseru Serui pada menit ke-90+5.
Selain itu, kartu merah perdananya di Korea Selatan punya catatan unik tersendiri.
Sekilas kartu merah yang didapatkan oleh Asnawi Mangkualam mengingatkan pada catatan buruk yang ditorehkan oleh striker andalan Liverpool, Darwin Nunez.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Mantan Ketua Umum PSSI Azwar Anas Meninggal Dunia di Usia 90 Tahun
Catatan buruk yang dimaksud adalah menerima kartu merah pada laga keduanya bersama klub baru.
Sebagai informasi, Darwin Nunez juga baru saja tiba di Liverpool musim ini usai ditransfer dari Benfica.
Perkenalannya di Liverpool juga sempat ternoda karena kartu merah yang dibukukannya pada laga kedua Liga Inggris.
Tepatnya kartu merah terjadi pada laga melawan Crystal Palace.
Pada menit ke-57, Darwin Nunez menerima kartu merah usai menanduk Joachim Andersen secara sengaja.
Berbeda nasib dengan Asnawi, kartu merah Darwin Nunez tidak membuat Liverpool kalah pada laga tersebut, karena bermain imbang 1-1.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar