BOLASPORT.COM - Masing-masing dari kita memiliki perjuangan sendiri untuk menjaga kesehatan dan kebugaran.
Salah satu hal yang dilakukan adalah menurunkan berat badan supaya tubuh lebih sehat dan prima.
Tidak hanya orang biasa, petinju juga wajib menjaga berat badan mereka supaya mampu bertempur dengan baik di ring.
Mereka tahu cara efektif untuk menurunkan berat badan dan mendapatkan kondisi fisik prima dengan cepat.
Umumnya, petinju membutuhkan rata-rata 8-12 minggu untuk mencapai hasil dalam pola diet mereka.
Baca Juga: UFC 285 - Beri Pembuktian, Jon Jones Akui Gelar Kelas Berat Jadi Incaran Lama
Itulah sebabnya persiapan pertandingan tinju dilakukan dalam waktu yang amat sangat lama.
Dikutip dari Evolve-MMA, ada beberapa hal yang dilakukan petinju profesional untuk diet.
Beberapa pola ini mudah untuk diterapkan sedangkan sebagiannya lagi cukup sulit karena kamu harus menggunakan jasa profesional untuk bisa mendapatkan hasil maksimal.
Berikut adalah lima hal yang dilakukan petinju profesional untuk diet.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | evolve-mma.com |
Komentar