BOLASPORT.COM - Pelatih tim bola voli putri Jakarta Pertamina Fastron, Eko Waluyo, menyoroti kelemahan anak asuhnya yang harus segera demi lolos ke grand final Proliga 2023.
Yolla Yuliana dkk berhasil menjaga asa mereka tetap hidup usai memenangkan laga kontra Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada laga terakhir seri kedua babak final four Proliga 2023.
Jakarta Pertamina Fastron mengalahkan Gresik Petrokimia dengan skor 3-1 (17-25, 25-18, 25-17, 25-12) di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (5/3/2023).
Kemenangan tersebut membawa Pertamina Fastron mengoleksi enam poin dan bertengger di posisi tiga klasemen.
Mereka menempel ketat pesaing terdekatnya yang berada di atas dengan raihan poin yang sama yakni Jakarta BIN.
Selanjutnya, Jakarta Pertamina akan menghadapi laga penentuan untuk melaju ke grand final.
Pada seri terakhir babak final four, Jakarta Pertamina sudah ditunggu Jakarta BIN dan Bandung BJB Tandamata.
Maka dari itu, pelatih kepala Eko Waluyo berharap anak asuhnya segera memperbaiki beberapa faktor yang selama ini menjadi kelamahan.
Walaupun kemenangan atas Gresik Petrokimia berhasil membuka peluang mereka untuk lolos ke partai puncak.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar