Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-20 2023 - Vietnam Ukir Rekor, Nasib Timnas U-20 Indonesia di Ujung Tanduk

By Arif Setiawan - Senin, 6 Maret 2023 | 14:15 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia melawan Irak dalam laga perdana Grup A Piala Asia U-20 2023.
PSSI
Skuad timnas U-20 Indonesia melawan Irak dalam laga perdana Grup A Piala Asia U-20 2023.

BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia dan Vietnam kini memiliki nasib berbeda di Piala Asia U-20 2023.

Sebagai infromasi, timnas U-20 Indonesia harus berjuang di Grup A Piala Asia U-20 2023.

Sedangkan Vietnam bersaing di Grup B.

Kedua tim tersebut sekarang telah memainkan sebanyak dua laga di babak penyisihan grup.

Hasilnya, timnas U-20 Indonesia mampu meraih sekali kemenangan dan sekali kalah.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kelemahan Timnas U-20 Indonesia, Buruk Dalam Serangan Balik

Kekalahan diderita skuad Garuda Nusantara ketika menghadapi Irak di laga perdana.

Tepatnya, timnas U-20 Indonesia menyerah dengan skor 0-1 dari Irak.

Tim asuhan Shin Tae-yong itu kemudian bangkit di laga kedua.

Timnas U-20 Indonesia mampu menumbangkan Suriah dengan skor 1-0.

Memiliki raihan tiga poin rupanya belum bisa membuat timnas U-20 Indonesia aman.

Bahkan, bisa dikatakan situasi sulit kini dihadapi oleh timnas U-20 Indonesia.

Pasalnya, timnas U-20 Indonesia wajib meraih kemenangan di laga terakhir bila ingin lolos ke babak selanjutnya.

Belum lagi timnas U-20 Indonesia nantinya dihadapkan dengan Uzbekistan yang merupakan pemuncak klasemen.

Baca Juga: Pelatih PSM Kritik Cara Main Persis Solo: Mereka Seperti Tidak Mau Bermain Sepak Bola

Sementara itu, situasi berbeda di miliki timnas U-20 Vietnam.

Meski berada di grup yang berat, timnas U-20 Vietnam sanggup menyapu bersih dua laga yang dilalui dengan kemenangan.

Pertama, timnas U-20 Vietnam mempermalukan Australia dengan skor 1-0.

Kemudian, Nguyen Quoc Viet dkk mengalahkan Qatar 2-1.

Rentetetan hasil positif itu mengantarkan timnas U-20 Vietnam mengukir sebuah rekor.

Dilansir BolaSport.com dari thethao247, ini merupakan catatan terbaik yang pernah diukir oleh timnas U-20 Vietnam di Piala Asia U-20.

"Dalam sejarah sembilan kali mengikuti Piala Asia U-20 atau sebelumnya U-19, ini pertama kalinya Vietnam U-20 memiliki awal yang mengesankan dengan dua kemenangan seperti pada tahun 2023."

"Sebelumnya, pencapaian terbaik timnas U-20 Vietnam hanya satu menang dan satu seri dalam dua pertandingan pertama di tahun 2016," tulis thethao247.

Pelatih timnas U-19 Vietnam, Hoang Anh Tuan.
estu
Pelatih timnas U-19 Vietnam, Hoang Anh Tuan.

Baca Juga: Bruno Fernandes Memalukan, Minta Ditarik Keluar saat Man United Dicukur Liverpool 0-7

Meski begitu, rupanya timnas U-20 Vietnam belum dapat memastikan diri untuk lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2023.

Tim asuhan Hoang Anh Tuan masih harus menyelesaikan laga terakhirnya melawan Iran.

Hanya saja, hasil imbang di laga ini sudah dapat membuat timnas U-20 Vietnam mengamankan satu tiket lolos.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X