Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Moncer, Pelatih Kiper Al Nassr Sebut CR7 seperti Mesin Perang

By Khasan Rochmad - Selasa, 7 Maret 2023 | 05:15 WIB
Kedatangan Cristiano Ronaldo ke dalam skuad Al Nassr dianggap sebagai hal yang positif.
AFP
Kedatangan Cristiano Ronaldo ke dalam skuad Al Nassr dianggap sebagai hal yang positif.

BOLASPORT.COM - Pelatih kiper Al Nassr, Guido Nanni, mengungkapkan bahwa kedatangan Cristiano Ronaldo memberi dampak positif bagi tim dan menyebut sang striker seperti mesin perang.

Keputusan Cristiano Ronaldo untuk menerima pinangan Al Nassr sempat mendapatkan olok-olok.

Pasalnya, sejak putus kontrak dengan Manchester United pada November 2022, Ronaldo banyak dikaitkan dengan klub-klub di Eropa.

Faktor uang dinilai menjadi faktor CR7 bersedia bermain untuk Al Nassr di Liga Arab Saudi.

Hal ini memang tak bisa dikesampingkan jika menilik besaran gaji Ronaldo di klub yang berbasis di Riyadh tersebut.

Bayaran Rp3,3 triliun per tahun menjadi nilai fantastis dengan kontrak berdurasi 2,5 tahun.

Ronaldo saat ini sudah bisa kembali menikmati sepak bola.

Sebelumnya, di Man United banyak pihak menilai Ronaldo sudah tak bisa lagi menampilkan performa terbaik.

Usia yang sudah menginjak 37 tahun dianggap sebagai alasan menurunnya kualitas bermain Ronaldo.

Baca Juga: Pep Guardiola Ungkap 3 Laga Krusial bakal Tentukan Nasib Juara Man City

Namun, hal itu tak terbukti dengan performa moncer Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr sejak pindah pada Januari 2023.

Pemilik lima trofi Ballon d'Or ini sudah mencetak delapan gol dari tujuh pertandingan di lintas ajang.

Jumlah tersebut termasuk catatan hat-trick sebanyak dua kali bersama Al Nassr dalam dua pertandingan.

Menurut pelatih kiper Al Nassr, Guido Nanni, kedatangan Ronaldo ke tim membawa dampak positif.

Anderson Talisca merayakan gol bersama Cristiano Ronaldo untuk Al Nassr.
TWITTER.COM/ICONICCRISTIANO
Anderson Talisca merayakan gol bersama Cristiano Ronaldo untuk Al Nassr.

Pria yang pernah bekerja untuk AS Roma itu juga menilai Ronaldo seperti mesin perang.

Ia selalu latihan dengan intensitas tinggi demi menjaga kebugarannya untuk bermain konsisten.

"Ronaldo adalah seorang juara, dia tidak menyerah sedikit pun dalam latihan dan mengatur kehidupannya di luar lapangan," kata Nanni, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dia dimekanisasi untuk menang. Dia juga merupakan stimulus ekstra untuk rekan setimnya yang lain. Dia benar-benar mesin perang," ucap Nanni melanjutkan.

Baca Juga: David de Gea Keberatan setelah Disuruh Ngumpet oleh Legenda Man United

Ronaldo sempat dikecam pada awal kedatangannya ke Arab Saudi karena dianggap sebagai penurunan karier.

Maklum saja, di Eropa, Ronaldo menjadi salah satu pemain terbaik yang bersanding dengan Lionel Messi dari segi perolehan titel individu maupun kolektif.

Akan tetapi, Nanni mengungkapkan bahwa permainan di Liga Arab Saudi tak begitu berbeda dengan di Eropa.

Kultur sepak bola di Arab Saudi sudah berkembang mengikuti modernitas dan pola permainan yang terkenal.

"Tingkat teknis jauh lebih kompetitif daripada yang dikatakan," ucap Nanni.

"Mereka bermain dengan kecepatan tinggi dan setiap tantangan tidak boleh diremehkan."

"Kami perlu mempersiapkan segalanya secara taktis dalam detail menit," tutur Nanni menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sportskeeda.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona Segel Puncak dengan 24 Poin, Junior Messi Bikin Rekor di Atletico

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
9
24
2
Real Madrid
9
21
3
Atlético Madrid
9
19
4
Villarreal
9
17
5
Osasuna
9
15
6
Athletic Club
9
14
7
Mallorca
9
14
8
Rayo Vallecano
9
13
9
Celta Vigo
9
13
10
Real Betis
9
12
Klub
D
P
1
Napoli
7
16
2
Inter
7
14
3
Juventus
7
13
4
Lazio
7
13
5
Udinese
7
13
6
Milan
7
11
7
Torino
7
11
8
Atalanta
7
10
9
Roma
7
10
10
Empoli
7
10
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X