BOLASPORT.COM - Turnamen German Open 2023 akan bergulir di mana wakil Indonesia yang akan bermain adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
German Open 2023 resmi dimulai hari ini, di Westenergie Sporthalle, Mulheim, Jerman, Selasa (7/3/2023).
Turnamen tersebut mengawali rangkaian turnamen beruntun di Eropa pada bulan ini.
Di mana kompetisi tersebut merupakan BWF World Tour Super 300 dengan total hadiah 210.000 dollar AS.
Hanya ada dua wakil Indonesia yang mengikuti German Open 2023 kali ini.
Semuanya dari nomor ganda campuran yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Kedua pasangan tersebut merupakan atlet independen alias nonpelatnas, yang akan tampil mewakili PB Djarum.
Pada hari pertama German Open 2023, Dejan/Gloria akan tampil lebih dulu.
Ganda campuran peringkat 17 dunia itu akan menghadapi lawan unggulan tiga asal Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.
Baca Juga: New Zealand Open 2023 Dibatalkan, Jonatan dan Ahsan/Hendra Juara Bertahan Sampai 7 Tahun
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar