Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

German Open 2023 - Head-to-Head Dejan/Gloria Lawan Andalan Malaysia

By Nestri Y - Selasa, 7 Maret 2023 | 17:27 WIB
Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja saat menjalani laga babak kedua India Open 2023, Kamis (19/1/2023)
PBSI.ID
Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja saat menjalani laga babak kedua India Open 2023, Kamis (19/1/2023)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, memiliki bekal mumpuni untuk membuka kiprah mereka German Open 2023 dengan hasil kemenangan.

Dejan/Gloria akan mengawali petualangan mereka di Muelheim, Jerman, dengan laga melawan unggulan pada babak pertama yang berlangsung pada Selasa (7/3/2023).

Pada turnamen BWF World Tour Super 300 itu, ganda campuran Indonesia peringkat ke-17 dunia tersebut akan melawan pasangan andalan Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.

Tan/Lai sendiri merupakan ganda campuran peringkat enam dunia dan berstatus unggulan tiga di German Open 2023.

Soal peringkat, Dejan/Gloria tidak lebih diunggulkan atas wakil Negeri Jiran.

Namun, pasangan yang baru diduetkan belum sampai satu tahun itu memiliki keunggulan dalam head-to-head atau rekor pertemuan.

Dejan/Gloria pernah menjadi mimpi buruk Tan/Lai tatkala kedua pasangan bertemu di panggung turnamen bergengsi yaitu India Open 2023 pada awal tahun ini.

Pada turnamen berlevel Super 750 itu, Dejan/Gloria membuat kejutan dengan menumbangkan Tan/Lai lewat pertarungan rubber game.

Duet besutan PB Djarum itu menang dengan skor 21-11, 15-21, 21-19 dalam pertandingan yang juga berlangsung di babak pertama.

Baca Juga: German Open 2023 - Tak Ingin Muluk-muluk, Dejan/Gloria Hanya Berharap yang Terbaik

Alhasil, pertemuan terdekat pada German Open 2023 akan diselimuti misi balas dendam dari pasangan Malaysia.

Jawara Korea Open 2022 itu bertekad untuk menggunakan kesempatan pertemuan hari ini untuk revans.

"Persiapan kami untuk German Open 2023 berjalan baik," kata Tan Kian Meng sebagaimana dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Kami sebelumnya kalah dari mereka pada pertemuan di India, tapi saya yakin kami punya peluang untuk membalas kekalahan terhadap mereka."

"Selama kami menampilkan yang terbaik pada pertandingan, saya yakin kami bisa mengalahkan mereka," tandasnya.

Pertandingan Dejan/Gloria melawan Tan/Lai akan dihelat di Lapangan 2 Westenergie Sporthalle.

Menjadi laga kedua dari sesi sore mulai pukul 21.00 WIB, Laga tersebut diperkirakan akan bergulir sekitar pukul 22.00 WIB.

Head-to-Head Dejan/Gloria vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing: 1-0

R32 India Open 2023: Dejan/Gloria menang 21-11, 15-21, 21-19

Selain Dejan/Gloria, wakil Indonesia lainnya yang mengikuti German Open 2023 adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Namun, laga Praveen/Melati baru akan digelar pada Rabu (8/3/2023).

Baca Juga: Update Peringkat BWF - Posisi Stabil Jagoan Indonesia Jelang Tur Eropa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Bwftournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Kesulitan Untuk Memanggil Pemain, Shin Tae-yong Minta Fans Turunkan Ekspektasi Untuk Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X