Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gregoria Mariska Tunjung Merasa Senang dengan Kehadiran Indra Widjaja

By Muhamad Husein - Selasa, 7 Maret 2023 | 19:20 WIB
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada konferensi pers pasca laga babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada konferensi pers pasca laga babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, semringah dengan kehadiran Indra Widjaja sebagai pelatih baru.

Kursi kepala pelatih tunggal putri yang selama ini kosong di Pelatnas Cipayung akhirnya terisi menyusul perekrutan Indra Widjaja.

Pengumuman Indra Widjaja menjadi pelatih di nomor tunggal putri diumumkan langsung oleh PBSI pada Rabu (1/3/2023) pekan lalu.

Setelah sepekan bersama pelatih baru, Gregoria lalu membeberkan perasaannya terkait program yang diberikan oleh Indra.

Menurut pemain kelahiran 23 tahun tersebut, Indra masih beradaptasi dengan para pemain dan belum memberikan program latihan yang baru.

Alasannya adalah para pemain utama hanya memiliki sedikit waktu sebelum berangkat menuju gelaran turnamen bulu tangkis di Eropa.

"Ko Indra masih adaptasi dengan kita, maksudnya dia belum berani kasih program dia," kata Gregoria kepada BolaSport.com dan awak media lain di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (7/3/2023).

"Karena ini udah mepet banget (dengan All England 2023), jadi dia sekarang poinnya akan ditambah di program terakhir."

"Sejauh ini mungkin dari aku dan Ko Indra dan anak-anak lainnya pasti harus adaptasi karena biasanya beda pelatih beda style."

Baca Juga: German Open 2023 - Tak Ingin Muluk-muluk, Dejan/Gloria Hanya Berharap yang Terbaik

"Yang signifikan sih belum (soal program latihan), tapi tambahan-tambahan, mungkin dua program terakhir."

Di tunggal putri Indra Wijaya bahu membahu bersama Herli Djaenuddin sebagai asisten pelatih.

Herli hampir sendirian menangani tunggal putri utama menyusul pengangkatan kepala pelatih sebelumnya, Rionny Mainaky, sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi.

Jika sebelumnya Rionny harus membagi tugas utamanya, kini Herli memiliki Indra yang ditugaskan khusus untuk membesut Gregoria dkk.

"Buat aku dari dulu sering ganti pelatih ya, jadi kadang baru berasa saat dilatihnya gitu," ungkap Gregoria.

"Jadi kayak 'Oh ini pelatih emang enak gitu'. Jadi saat dengar atau gimana kayak, 'Oh kak Herli sudah gak sendiri lagi'."

"Karena kasian juga ngelihat kak Herli megang delapan atlet."

"Ya seneng aja sih sekarang udah ada yang bantuin. Ko Indra kan juga kan pelatih yang bagus juga kan."

Baca Juga: Juara Bertahan Matsuyama/Shida Akui Masih Alami Cedera Jelang All England Open 2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Dani Carvajal Divonis Kena Cedera Horor, Pemain Barcelona Ramai-ramai Kirim Dukungan Moril

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
9
24
2
Real Madrid
9
21
3
Atlético Madrid
9
19
4
Villarreal
9
17
5
Osasuna
9
15
6
Athletic Club
9
14
7
Mallorca
9
14
8
Rayo Vallecano
9
13
9
Celta Vigo
9
13
10
Real Betis
9
12
Klub
D
P
1
Napoli
7
16
2
Inter
7
14
3
Juventus
7
13
4
Lazio
7
13
5
Udinese
7
13
6
Milan
7
11
7
Torino
7
11
8
Atalanta
7
10
9
Roma
7
10
10
Empoli
7
10
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X