Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Tim Berebut Tanda Tangan Tammy Abraham, AS Roma Patok Harga Tinggi

By Khasan Rochmad - Kamis, 9 Maret 2023 | 22:45 WIB
Tammy Abraham diincar sejumlah tim, AS Roma memasang harga tinggi bagi para peminat.
TWITTER.COM/CFCPYS
Tammy Abraham diincar sejumlah tim, AS Roma memasang harga tinggi bagi para peminat.

BOLASPORT.COM - Striker AS Roma, Tammy Abraham, diperebutkan oleh empat tim dengan I Giallorossi memasang harga tinggi bagi para peminat.

Tammy Abraham menjadi salah satu bomber profilik sejak bergabung ke AS Roma pada 2021 lalu.

Terpinggirkan di skuad Chelsea, striker asal Inggris itu mampu menampilkan permainan gemilang bersama Serigala Ibu Kota.

Berkat kualitas dan ketajamannya, sejumlah tim kini memperebutkan tanda tangannya jelang bursa transfer musim panas 2023.

Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, ada empat tim yang memantau Abraham sejauh ini.

Tim-tim tersebut di antaranya adalah Chelsea, Manchester United, Everton, dan Aston Villa.

Khusus bagi Chelsea, mereka memiliki klausul buyback atau membeli kembali saat menjualnya ke AS Roma.

Tahun 2021 lalu, I Giallorossi membelinya dari The Blues dengan harga 40 juta euro atau sekitar Rp852 miliar.

Baca Juga: Al-Ittihad Vs Al Nassr - Kesempatan Ronaldo Menabur Garam di Atas Luka Lionel Messi

Musim debutnya pada 2021-2022 lalu, pemain berusia 25 tahun ini mampu tampil memukau dengan torehan 27 gol dari 53 laga di semua ajang.

Jumlah tersebut sekaligus mampu membawa Tammy Abraham merengkuh trofi UEFA Europa Conference League.

Namun, di musim 2022-2023 ini, catatan golnya menurun tajam dengan hanya membuat tujuh kali dari 34 laga.

Dua opsi mencuat kepada Abraham, dengan sebutan memperbaiki penampilan atau harus hengkang dari AS Roma

Tammy Abraham saat berhasil mengantarkan AS Roma menjuarai UEFA Europa Conference League musim 2021-2022.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Tammy Abraham saat berhasil mengantarkan AS Roma menjuarai UEFA Europa Conference League musim 2021-2022.

Roma pun akan bersedia mendengarkan tawaran setidaknya 75 juta euro atau Rp1,2 triliun bagi yang ingin merekrut Abraham.

Semua tim yang mengincar Abraham sejatinya memang sedang membutuhkan tambahan pemain tajam di lini serang.

Bagi Chelsea sendiri, sejak kehilangannya mereka tak punya lagi striker moncer soal urusan mencetak gol.

Adanya Timo Werner dan Romelu Lukaku tak mampu membuat tim asal London ini kembali kompetitif.

Baca Juga: Lionel Messi Mungkin Mainkan Laga Terakhir di Liga Champions, Cristiano Ronaldo Bisa Full Senyum

Sementara Manchester United, mereka membutuhkan sosok yang sudah hapal dengan atmosfer Liga Inggris.

Wout Weghorst yang tengah dipinjam kemungkinan tak akan dipermanenkan, sedangkan Anthony Martial bakal hengkang.

Praktis tak ada striker murni yang dimiliki Manchester Merah untuk musim mendatang.

Adapun bagi Aston Villa dan Everton, keduanya butuh sosok tajam untuk bisa mendongkrak posisi mereka.

Keduanya selalu berkutat di papan tengah ke bawah dan kesulitan bersaing di papan atas.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Baru Persis Solo Ong Kim Swee Sebut Suporter Indonesia Lebih Fanatik daripada Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136