BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar mengaku memiliki utang budi dengan suporter usai meraih kemenangan atas Persikabo 1973.
PSM secara dramatis membukukan kemenangan atas Persikabo lewat gol yang dicetak Ramadhan Sananta di menit 90+6' lewat titik putih.
Torehan Juku Eja pekan ke-29 Liga 1 2022/2023 itu menjadi menjadi kemenangan kesembilan secara beruntun.
Tambahan tiga poin memperkokoh posisi PSM dipuncak klasemen dengan koleksi 65 poin.
Baca Juga: Arema FC Termotivasi Kalahkan Dewa United yang Tengah di Tren Positif
Kini mereka unggul 13 poin dari Persib Bandung yang merupakan rival terdekat mereka di klasemen.
Bernardo Tavares mengaku mencuri kemenangan dari Persikabo 1973 bukanlah hal yang mudah.
Namun berkat dukungan suporter PSM yang hadir, anak asuhnya bisa mencuri tiga poin penuh di kandang lawannya.
"Terima kasih kepada suporter kami yang datang ke sini mulai menit pertama," kata Bernardo Tavares dikutip Bolasport.com dari Kompas.com.
"Dukungan ini sangat penting bagi kami."
Bernardo Tavares menyebut faktor kelelahan menjadi salah satu penyebab performa PSM tak cukup memuaskan.
Pasalnya, PSM hanya memiliki waktu istirahat selama empat hari sebelum menghadapi Persikabo 1973.
Baca Juga: Termasuk Lawan Persija Jakarta, Dua Laga Tunda Persib Bandung Akan Digelar di Bulan Ramadhan
Apalagi Makassar dan Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor yang menjadi venue laga itu memiliki jarak yang begitu jauh.
Kendati begitu, pelatih asal Portugal itu kembali menekankan jika kehadiran suporter bisa melecut semangat dan daya juang anak asuhnya.
"Tim di Indonesia punya pertandingan yang lebih banyak dibandingkan lainnya dan jadi tim yang melakukan perjalanan paling jauh di Indonesia."
"Lawan sangat fresh (segar) sore ini."
"Pengorbanan dari pemain kami adalah berasal dari energi yang diberikan oleh suporter untuk membuat hasil yang bagus."
"Kemungkinan pertandingan ini adalah salah satu pertandingan terburuk kami."
"Kami harus tahu pemain saya kelelahan karena jadwal padat melawan tim yang masa recovery-nya lebih banyak daripada kami."
Baca Juga: Termasuk Persebaya dan Bali United, Kans 14 Tim Juara Liga 1 2022/2023 Resmi Hangus
"Kalau bukan karena suporter kemungkinan kami tidak akan dapatkan hasil yang sama," pungkasnya.
Terlepas dari itu semua, PSM tinggal membutuhkan tiga kemenangan lagi untuk mengunci gelar musim ini.
Pada pekan ke-30 Liga 1 2022/2023, Wiljan Pluim dkk akan terbang ke markas Persita Tangerang.
Laga itu menurut jadwal akan digelar pada Senin (13/3) pukul 15.00 WIB.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar