BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen terima mundur teratur dan mempersilakan Manchester United untuk mengejar penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.
Masa depan penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane kembali mengudara.
Situasi tersebut muncul seiring kegagalan Tottenham Hotspur melangkah jauh di Liga Champions 2022-2023.
Harapan terakhir untuk merengkuh trofi musim ini harus kandas setelah Spurs tersingkir di tangan AC Milan pada babak 16 besar.
Tidak bisa dipungkiri bahwa ambisi besar Kane bersama Spurs adalah meraih gelar juara.
Namun, apa daya jika striker asal Inggris tersebut tidak dapat memenuhi hasratnya memenangkan gelar untuk Spurs.
Oleh karena itu, nasibnya bersama Spurs kembali disinggung-singgung.
Baca Juga: Kejutan! Karena 1 Hal, PSG Siap Boyong Harry Maguire dari Man United
Bursa transfer musim panas 2023 dinilai menjadi langkah tepat bagi Kane untuk pergi ke klub baru.
Apalagi masa baktinya dengan klub besutan Antonio Conte itu bakal berakhir pada Juni 2024.
Pembahasan kontrak baru dengan klub juga sampai saat ini belum menemui hasil nyata meski Kane menyatakan dirinya siap bertahan.
Untuk klub peminat, penyerang berusia 29 tahun tersebut tidak pernah sepi.
Dua raksasa Eropa, Manchester United dan Bayern Muenchen diketahui menginginkan jasanya.
Bayern Muenchen diketahui sempat mendekati perwakilan Kane pada Desember 2022.
Juara bertahan Bundesliga itu membutuhkan penyerang anyar seiring kepergian Robert Lewandowski pada musim panas 2022.
Baca Juga: Demi Pulangkan Lionel Messi, Barcelona Siap Tendang 2 Pemain Bintang
Sementara itu, Manchester United diklaim sudah meminati jebolan Akademi Spurs tersebut sejak lama.
Setan Merah juga tengah mencari bomber ulung di lini depan usai ditinggal pergi Cristiano Ronaldo.
Kualitas Kane di lini depan memang tidak perlu diragukan lagi.
Musim ini saja dirinya sudah membukukan 20 gol dari 37 laga di semua ajang kompetitif.
Namun, Muenchen disebut-sebut tidak akan melakukan pengejaran lagi terhadap penyerang yang juga menjadi incaran Man United tersebut.
Salah satu petinggi Die Roten, Ulrich Hoeness, menjelaskan alasan Muenchen tidak lagi tertarik kepada Kane.
Menurut sosok yang kerap dipanggil Uli Hoeness itu, harga Kane dan usia sang pemain dinilai tidak masuk untuk ditransfer.
Baca Juga: Mikel Arteta Keluhkan Arsenal Sering Kebobolan Gol-gol Receh
Spurs diketahui mematok harga Kane hingga 100 juta euro dengan usia sang pemain bakal menginjak 30 tahun.
"Saya dapat membayangkan bahwa seorang pemain akan datang kepada kami dengan harga 100 juta euro," kata Hoeness, dikutip BolaSport.com dari Sky News.
"Namun dalam kasus Kane, saya mengungkapkan pendapat saya. "
"Dia hampir berusia 30 tahun."
"Tahun lalu Tottenham menolak 160 juta euro dari Manchester City."
"Itulah mengapa saya mengatakan itu tidak akan menjadi transfer bagi kami," tutur pria asal Jerman tersebut mengakhiri.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sky News, Sportskeeda.com |
Komentar