BOLASPORT.COM - Irak dan Uzbekistan menjadi dua wakil pertama Asia yang susul timnas U-20 Indonesia ke Piala Dunia U-20 2023.
Kepastian itu terjadi usai Irak dan Uzbekistan menang atas lawan-lawannya di babak perempat final Piala Asia U-20 2023 yang digelar pada Sabtu (11/3/2023)..
Irak jadi tim pertama Asia yang menyusul timnas U-20 Indonesia ke Piala Dunia U-20 2023.
Irak menang tipis 1-0 atas Iran melalui duel yang digelar di Stadion Majmuasi, Sok Jar.
Duel tersebut berlangsung sangat ketat, pasalnya kedua tim kesulitan untuk menciptakan peluang sepanjang 90 menit.
Irak berhasil meraih kemenangan melalui gol telat Ali Jasim pada menit ke-90+1.
Tendangan Ali Jasim ini jadi satu-satunya shoot on target Irak sepanjang pertandingan.
Sementara, pesaing satu grup timnas U-20 Indonesia di Grup A, Uzbekistan berhasil susul langkah heroik Irak.
Uzbekistan berhasil mengalahkan runner-up grup B yaitu Australia dalam duel di Stadion Bunyodkor, Tashkent.
Uzbekistan dipaksa tampil mati-matian hingga babak adu penalti dan berhasil menahan gempuran Australia dengan skor 1-1.
Pada babak adu penalti, Uzbekistan berhasil menang 5-4 pada babak adu penalti.
Uzbekistan menang melalui tembakan sang kapten, yaitu Umarali Ramonaliyev.
Dengan hasil ini, maka tinggal dua tiket tersisa Piala Dunia U-20 2023 yang akan diperebutkan.
Uzbekistan dan Irak jadi negara ke-21 dan 22 yang berhasil lolos ke Piala Dunia U-20 2023.
Dua tiket tersisa akan diperebutkan oleh Korea Selatan, Jepang, Yordania, dan China yang laganya akan digelar pada Minggu (12/3/2023).
Korea Selatan bakal melawan China dan Jepang bakal melawan Yordania untuk memperebutkan dua tiket tersisa.
Baca Juga: Soal Persaingan Juara Liga 1 Lawan PSM Makassar, Thomas Doll Sebut Persija Tidak Beruntung
Berikut daftar 22 tim yang sudah lolos ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia:
Tuan Rumah:
Indonesia
AFC (Asia)
Irak
Uzbekistan
UEFA (Eropa):
Inggris
Prancis
Israel
Italia
Slovakia
OFC (Oceania):
Fiji
Selandia Baru
CONMEBOL (Amerika Selatan):
Brasil
Kolombia
Uruguay
Ekuador
CONCACAF (Amerika Tengah, Utara, dan Karibia):
Republik Dominika
Guatemala
Honduras
Amerika Serikat
CAF (Afrika):
Nigeria
Senegal
Tunisia
Gambia
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar