Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Borneo FC Cukur PSIS Semarang 6-1, Matheus Pato Tempel David da Silva di Puncak Top Skor

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 12 Maret 2023 | 18:54 WIB
Penyerang Borneo FC Samarinda, Matheus Pato, tengah melakukan selebrasi
INSTAGRAM MATHEUS PATO
Penyerang Borneo FC Samarinda, Matheus Pato, tengah melakukan selebrasi

BOLASPORT.COM - Matheus Pato sukses buat tangga klasemen top skor semakin sengit usai bantu Borneo FC berhasil cukur habis PSIS Semarang di kandang sendiri pada lanjutan Liga 1 2022-2023.

Borneo FC menantang PSIS Semarang pada laga lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (12/3/2023).

Tampil di kandang sendiri, Borneo FC langsung menggempur pertahanan PSIS Semarang.

Skuat berjuluk Pesut Etam tersebut mendapatkan peluang emas pada menit pertama melalui upaya Matheus Pato, sayang tembakannya masih berhasil ditepis oleh Adi Satryo.

Lima menit kemudian, Stefano Lilipaly giliran ancam gawang PSIS, beruntung tembakannya masih berhasil ditangkap oleh Adi Satryo.

PSIS Semarang giliran mengancam pertahanan Borneo FC.

Pada menit ke-10, Septian David Maulana sempat buat Angga Saputro jatuh bangun menyelamatkan gawangnya melalui penetrasi di sisi kiri.

Baca Juga: Luis Milla Yakin David Da Silva Bakal Bersinar Saat Bertemu Mantan Klub di Hadapan Ribuan Bonek

Rizky Dwi Pangestu membuang peluang untuk bawa PSIS Semarang unggul lebih dahulu pada menit ke-11, tetapi Angga Saputro berhasil lebih gesit untuk menggalkan upaya striker muda untuk mele

Hendro Siswanto akhirnya membukukan gol pembuka keunggulan Borneo FC melalui tembakan spektakuler dari luar kotak penalti pada menit ke-18.

Hanya butuh waktu tiga menit, Matheus Pato berhasil tipiskan jarak dengan David Da Silva di klasemen top skor usai menggandakan keunggulan Borneo FC melalui sebuah serangan balik cepat.

Tiga menit kemudian, Matheus Pato berhasil menggandakan keunggulan melalui sebuah serangan balik cepat yang diakhiri dengan tembakan pelan yang menaklukkan gawang Adi Satryo.

Rentetan penderitaan PSIS Semarang pun belum berakhir usai dihukum penalti oleh wasit usai salah satu bek dianggap melakukan handsball.

Eksekusi penalti tersebut berhasil dimaksimalkan jadi brace bagi Matheus Pato sore ini. Skor 3-0 untuk Borneo FC pada menit ke-30.

PSIS Semarang pun coba memperbaiki performa di babak pertama dengan memasukkan Meru Kimura dan Delvin Rumbino.

Baca Juga: Menang di Markas Persebaya Bakal Jadi Hadiah Spesial Para Pemain Persib di Hari Ulang Tahun Luis Milla

Namun, Borneo FC kembali melanjutkan pesta golnya di babak pertama melalui aksi individu Sihran Amarullah melewati dua orang bek PSIS Semarang dan diakhiri dengan tembakan terarah ke gawang Adi Satryo. 

Skor 4-0 jadi penutup laga babak pertama.

Babak Kedua

Borneo FC membuka babak kedua tanpa menurunkan intensitas serangan.

Borneo FC langsung mendapatkan hadiah penalti usai Matheus Pato dijatuhkan oleh Delvin Rumbino di dalam kotak penalti pada menit pertama.

Sayang, eksekusi Matheus Pato gagal menaklukkan Adi Satryo.

PSIS Semarang berhasil mencuri satu gol melalui upaya penyerang muda yaitu Rizky Dwi Pangestu usai menerima umpan silang dari sisi kiri.

Borneo FC kembali mengancam melalui tembakan dari Matheus Pato pada menit ke-60, tetapi tembakannya masih bisa dihalau oleh Adi Satryo.

Baca Juga: Kalah di Dua Laga Terakhir, Persib Bandung Usung Misi Bangkit demi Jaga Asa Juara

Adam Alis kembali menambah penderitaan PSIS Semarang melalui gol roketnya dari sisi kanan penyerangan Borneo FC pada menit ke-62. Skor berubah jadi 5-1. 

Matheus Pato resmi samai catatan gol striker Persib Bandung David Da Silva usai mencetak hattrick melalui situasi serangan balik cepat yang langsung menaklukkan Adi Satryo pada menit ke-77.

Meski PSIS Semarang menambah intensitas serangan di sisa waktu untuk mengejar ketertinggalan, tetapi mereka tetap gagal menambah gol di sisa waktu.

Skor 6-1 untuk kenggulan Borneo FC bertahan hingga babak kedua berakhir.

FT: Borneo FC 6-1 PSIS Semarang (Hendro Siswanto 18', Matheus Pato 21', 30', 77', Sihran Amarullah 45', Adam Alis 62' - Rizky Dwi Pangestu 52')

Kartu Kuning: Jonathan Bustos 5', Diego Michiels 76'

Kartu Merah: -

Susunan Pemain:

Borneo FC: 1-Angga Saputro (PG), 97-Irsan Lestaluhu (Abdul Rachman 76'), 5-Julio Cesar, 24-Diego Michiels (Wildansyah 81'), 56-M. Fathur Rahman (Agung Prasetyo 66'), 19-Adam Alis, 12-Hendro Siswanto (Kei Hirose 76'), 10-Jonathan Bustos, 90-Sihran Amarullah (Terens Puhiri 67'), 7-Matheus Pato, 14-Stefano Lilipaly

Pelatih: Pieter Huistra

PSIS Semarang: 30-Adi Satryo, 51-Yudi Safrizal (Meru Kimura 37'), 13-Bayu Fiqri, 46-Fredyan Wahyu, 62-Taufik Hidayat (Riyan Ardiyansyah 67'), 17-Ryo Fujii, 71-Luthfi Kamal, 23-Wawan Febrianto (Delvin Rumbino 47'), 29-Septian David Maulana (Ridho Syuhada 82'), 7-Taisei Marukawa, 99-Rizky Dwi Pangestu (Carlos Fortes 67')

Pelatih: Gilbert Aguis

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Bagian Tesulit Direktur Ducati saat Beri Tahu Enea Bastianini Tak Lagi Jadi Pembalap Mereka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136