BOLASPORT.COM - Megabintang asal Argentina, Lionel Messi, mendapatkan cap pengkhianat karena masa depannya di Paris Saint-Germain (PSG) masih belum jelas.
Masa depan Lionel Messi lagi-lagi menjadi bahan perbincangan hangat di media massa.
Pasalnya, Messi hingga saat ini masih belum memperbarui kontraknya bersama Paris Saint-Germain.
Padahal, kontrak Messi di PSG akan habis pada akhir musim 2022-2023, tepatnya 30 Juni 2023.
La Pulga sebenarnya memiliki opsi untuk memperpanjang masa baktinya bersama PSG selama setahun dalam klausul kontraknya.
Akan tetapi, opsi tersebut hanya akan aktif apabila Messi mau mengambilnya pada akhir masa kontrak.
Hingga saat ini pun Messi masih belum mau untuk mengaktifkan opsi perpanjangan setahun tersebut.
Baca Juga: Keuangan Sulit, PSG Tahan Kontrak Elite untuk Messi dan Ramos
Kapten timnas Argentina ini malah dikabarkan sudah menolak tawaran pertama perpanjangan kontrak dari PSG.
Faktor gaji dilaporkan menjadi alasan mengapa tawaran yang diberikan oleh PSG ditolak.
Pasalnya, PSG meminta pemain berusia 35 tahun itu mengurangi gaji yang diterimanya saat ini.
Sebagai infomasi, saat ini Messi menerima upah sebesar 38,84 juta pounds atau sekitar Rp691 miliar per musim.
Permintaan PSG untuk La Pulga menurunkan gajinya ini dikarenakan klub raksasa Liga Prancis tersebut berupaya untuk tidak melanggar aturan Financial Fair Play (FFP).
Rumor soal kepergian Messi itu pun rupanya membuat sebagian pendukung Les Parisiens mulai geram.
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, Messi mulai mendapatkan julukan baru.
Baca Juga: Ibunda Cristiano Ronaldo Lakukan Body Shaming ke Lionel Messi, Sebut Lebih Pendek dari Cucunya
Namun, julukan tersebut tidak bermakna positif, tetapi berarti negatif.
Messi mendapatkan julukan 'Le traitre' yang dalam bahasa Indonesia bisa diartikan sebagai 'Si Pengkhianat'.
Julukan tersebut merupakan bentuk kekesalan para pendukung PSG kepada juara Piala Dunia 2022 itu.
Mereka kesal karena Messi tidak kunjung memperpanjang kontraknya bersama PSG dan malah dirumorkan akan pergi dengan status bebas transfer.
Sebenarnya, Messi sendiri memberikan kode untuk tinggal di PSG pada wawancaranya bersama kanal YouTube resmi Les Parisiens.
Eks kapten Barcelona itu mengaku merasa luar biasa dan nyaman berada di PSG.
Bahkan, Messi siap untuk meraih trofi lebih banyak lagi bersama Les Parisiens.
Baca Juga: Junior Lionel Messi Pakai Kruk saat Tinggalkan Kandang Man United, Begini Penjelasan Erik ten Hag
"Ya, sejujurnya saya merasa luar biasa. Seperti yang sudah saya katakan berkali-kali, saya merasakan kesulitan beradaptasi di Paris pada tahun pertama karena beberapa alasan," ucap Messi.
"Namun, musim ini, saya memulainya dengan berbeda, dengan lebih antusias, lebih bersemangat, saya merasa lebih nyaman dengan klub, kota, dan segalanya tentang Paris."
"Dan sejujurnya, saya sangat menikmati musim ini seperti apa yang saya rasakan sekarang."
"Saya pikir seluruh hidup saya berjalan demikian. Dedikasi, kerja keras, usaha, dan selalu ingin lebih hebat setiap hari."
"Ini adalah saatnya saya datang ke klub baru dengan gol-gol lainnya untuk membawa Paris memenangi gelar, untuk mencapai tujuan besar yang sudah kami tetapkan pada awal musim," tutur Messi melanjutkan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar