BOLASPORT.COM - Manajer Tim Honda, Alberto Puig, akhirnya mengakui bahwa Honda belum sepenuhnya siap dalam mengarungi MotoGP 2023 setelah hasil mengecewakan saat Tes MotoGP Portimao.
Dalam dua hari tes pengujian yang dihelat pada 11-12 Maret 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal itu, Honda belum menunjukkan hasil yang memuaskan.
Bahkan bisa dikatakan mengecewakan karena performa sang megabintang Repsol Honda, Marc Marquez, yang tidak istimewa.
Marquez tidak menampik tentang tidak adanya peningkatan signifikan terhadap motor Honda RC213V 2023 dari tes pramusim sebelumnya di Sepang pada 10-12 Februari.
Satu hal positif yang dirasakan Marquez lebih ke soal feeling atau sensasi yang kian membaik dengan si kuda besi saat tes kemarin.
Meski demikian, masih terlalu dini bagi Honda untuk menatap podium teratas.
Malahan Si Juara Dunia 8 kali sendiri yang merasa bahwa Honda hanya bisa bersaing di luar lima besar jika balapan berlangsung tepat setelah tes.
Keresahan juga dirasakan Alberto Puig.
Mantan pembalap GP500 tersebut tidak ragu menyebut bahwa Honda tidak siap menyambut MotoGP 2023.
Baca Juga: Joan Mir Mulai Berani Sindir Honda RC213V: Ini Motor atau Pesawat?
"Sejujurnya, kami belum berada di tempat yang kami inginkan tetapi kami pikir, kami tahu apa yang bisa kami lakukan," aku Puig sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Akan tetapi, setelah (tes) Portugal, jika Anda bertanya sekarang apakah saya 100 persen puas dengan situasi kami, saya jelas akan mengatakan tidak."
"Kami masih harus berkembang dan itulah tujuan utama kami dan apa yang akan kami lakukan," lanjutnya.
Penilaian pria asal Spanyol tentang ketidaksiapan Honda berkaca dari hasil-hasil tes pramusim sejak musim dingin akhir tahun lalu.
Sejak tes MotoGP Valencia, belum ada tanda-tanda bahwa Honda akan kembali ke posisi mereka sebagai penantang gelar juara.
Pembalap sekelas Marc Marquez pun sampai pesimistis dengan kans juaranya.
Adapun Puig memaparkan bahwa masih ada banyak pekerjaan rumah yang perlu dibereskan oleh Honda jika ingin keluar dari krisis.
"Ini adalah tes di mana kami menguji banyak komponen, tetapi kami belum selesai," ujar pria 56 tahun.
"Kami tidak bisa bilang bahwa kami sudah menemukan sesuatu yang kami cari dan itulah kenapa kami masih memiliki pekerjaan untuk dilakukan."
Baca Juga: Sayap Belakang Terkesan Memaksakan, Fabio Quartararo Senang Akhirnya Tak Berfungsi
"Inilah kenyataannya karena ketika kita melihat waktu lap dan kita 0,5 atau 0,7 detik di belakang pembalap tercepat, berarti Anda masih perlu meningkat," jelasnya.
Honda memiliki waktu dua pekan untuk menambah perbekalan mereka jelang seri perdana MotoGP musim ini.
Kejuaraan akan dibuka dengan seri GP Portugal di Sirkuit Algarve pada 24-26 Maret mendatang.
Baca Juga: 1 Kalimat Marc Marquez kepada Alex Marquez Setelah Diasapi Saat Tes MotoGP Portimao
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Marca.es |
Komentar