BOLASPORT.COM - Bomber Manchester City, Erling Haaland, berhasil memecundangi legenda Manchester United dan Lionel Messi usai membukukan 33 gol di Liga Champions.
Manchester City sukses melibas RB Leipzig dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.
Bermain di Etihad Stadium, Selasa (14/3/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, The Citizens menang telak 7-0.
Erling Haaland menjadi bintang kemenangan Man City dengan mencetak lima gol.
Dia membuka keunggulan timnya lewat tendangan penalti pada menit ke-22.
Cuma butuh dua menit bagi penyerang berusia 22 tahun itu untuk mengubah skor menjadi 2-0.
Pada pengujung babak pertama, tepatnya pada menit ke-45+2, Haaland sukses mencetak gol ketiga alias hattrick.
Baca Juga: Jadi Manusia Ketiga yang Cetak 5 Gol di Liga Champions, Erling Haaland Lebih Hebat dari Lionel Messi
Haaland belum berhenti mencetak gol di babak kedua.
Eks pemain Borussia Dortmund itu melengkapi torehan quintrick-nya lewat tambahan dua gol pada menit ke-53 dan 57'.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Livescore |
Komentar