BOLASPORT.COM - Turnamen All England Open 2023 memasuki babak perempat final di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Jumat (17/3/2023).
Dari delapan wakil Indonesia yang berjuang memperebutkan tiket semifinal, ada tiga wakil yang melaju.
Mereka adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra).
Lima wakil Merah Putih lainnya kalah oleh lawan masing-masing.
Rehan/Lisa menjadi wakil kedua Indonesia yang memastikan diri ke semifinal setelah sebelumnya skuad Merah Putih sudah mengunci satu slot semifinal melalui pertemuan antara Fajar/Rian dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Rehan/Lisa meraih kemenangan secara dramatis saat menghadapi Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang) melalui rubber game.
Tertinggal jauh 13-17 tidak membuat juara Hylo Open 2022 itu menyerah begitu saja.
Tekad keras untuk tetap fokus sebelum lawan menyentuh angka 21 membuahkan hasil hingga mereka meraup enam angka beruntun, membalikkan keadaan dan akhirnya menang.
Hasil ini juga membuat Rehan/Lisa revans atas wakil Jepang tersebut setelah sebelumnya menelan kekalahan saat tampil di rumah sendiri pada Indonesia Masters 2023.
Comeback mengesankan juga dibuat oleh Ahsan/Hendra. Tertinggal 0-3 dalam rekor pertemuan dengan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China) tidak menjadikan pasangan berjulukan The Daddies itu surut.
Sempat kalah pada gim pertama, Ahsan/Hendra membalas pada gim kedua.
Saat gim penentuan, Ahsan/Hendra lbermain di bawah tekanan dari Liu/Ou.
Mereka berhasil memimpin lebih dulu lewat dua angka yang dicetak secara beruntun.
Liu/Ou langsung melesat meninggalkan pasangan Indonesia dan menutup interval gim pertama dengan skor 11-5.
Selepas interval, Ahsan/Hendra berusaha untuk bangkit dan menipiskan ketertinggalan mereka.
Usaha yang mereka lakukan berhasil mengubah kedudukan menjadi 16-17 dan memberikan sedikit tekanan pada pasangan Liu/Ou.
Tak lama berselang, mereka sukses menyamakan kedudukan menjadi 18-18 yang membuat tensi pertandingan meningkat.
Pengalaman dan ketenangan Ahsan/Hendra membuat mereka berhasil bangkit dan memastikan kemenangan.
"Pertama mengucap syukur alhamdulillah sudah bisa melewati pertandingan yang luar biasa. Kami sudah tertinggal lalu bisa menyusul dan menang," kata Ahsan dilansir BolaSport.com dari laman resmi PBSI.
Baca Juga: Hasil All England Open 2023 - Fajar/Rian Pulangkan Sang Juara Bertahan
"Saya memohon maaf kepada lawan hari ini karena selebrasi saya tadi berlebihan. Murni karena refleks lega setelah tertekan dari awal dan akhirnya bisa menang," aku Ahsan.
"Pada gim kedua, kami merasa mau unggul berapa pun, kalau lawan mereka pasti seperti itu ya. Pengalaman lalu walau kami tidak kendur, tetap mereka bisa menyusul. Intinya tadi tetap fokus dan jangan lengah."
Hendra juga mengaku senang bisa meraih kemenangan pertama atas Liu/Ou.
"Tetapi di luar kemenangan, saya merasa kami main sudah maksimal jadi mau menang atau kalah tadi permainan kami sudah keluar semua," ujar Hendra.
"Pada gim ketiga, setelah tertinggal kami mencoba memaksa mereka bermain dengan pola kami. Itu saja."
Pada babak semifinal, Ahsan/Hendra akan melawan Liang Weng Keng/Wang Chang (China).
Liang/Wang mengagalkan perjalanan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melangkah ke babak empat besar.
"Lawan Wang/Liang pada semifinal, mereka lagi bagus, lagi on fire. Kami akan diskusi dulu nanti dengan pelatih untuk strategi, tetapi sekarang mau fokus recovery dulu," tutur Hendra.
Sementara itu, dengan terhentinya Fikri/Bagas pada perempat final. Juara bertahan pada All England menyisakan tunggal putri Akane Yamaguchi (Jepang).
Sebelumnya, Viktor Axelsen (Denmark), Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang), Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) yang merupakan juara All England tahun lalu sudah tersingkir lebih dulu.
Berikut rekap hasil lengkap wakil Indonesia pada perempat final All England Open 2023.
XD: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang), 21-19, 15-21, 21-19
WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan), 11-21, 21-14, 14-21
MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China), 21-13, 19-21, 18-21
WS: Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei (China), 22-24, 21-23
MD: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan (China), 16-21, 21-19, 21-19
MS: Anthony Sinisuka Ginting (3) vs Anders Antonsen (Denmark), 14-21, 21-9, 17-21
MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, 21-18, 21-13
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar