Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mesin Jahit Rumput Tiba di Bali, Erick Thohir Tak Main-main Tingkatkan Kualitas Lapangan Venue Piala Dunia U-20 2023

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 18 Maret 2023 | 13:00 WIB
Maskot Piala Dunia U-20 2023 yakni Bacuya diperkenalkan di Bunderan HI, Jakarta, 18 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Maskot Piala Dunia U-20 2023 yakni Bacuya diperkenalkan di Bunderan HI, Jakarta, 18 September 2022.

BOLASPORT.COM - Ketua Panitia Penyelenggara Piala Dunia U-20 2023 (LOC) Erick Thohir, menjelaskan jika saat ini kualitas rumput venue stadion mulai ditingkatkan.

Pada turnamen tersebut nantinya ada enam venue yang akan digunakan.

Yakni, Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali), Stadion Gelora Bung Karno (Jakarta), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya),

Demi mengejar standar kualitas seusai rekomendasi FIFA, mesin jahit rumput didatangkan untuk meningkatkan kualitas.

Mesin ini akan bekerja untuk mempersiapkan venue Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Victor Dethan, Winger Keturunan Kanada Hijrah dari Futsal ke Sepak Bola Kini Pikat Shin Tae-yong di Timnas U-20 Indonesia

Erick Thohir menjelaskan jika langkah ini dilalukan demi memenuhi persyaratan yang ditentukan FIFA.

Apalagi, turnamen ini jadi ajang kedua terbesar yang diselenggarakan oleh FIFA.

Stadion Kapten I Wayan Dipta jadi fokus pengerjaan awal terkait kualitas rumput ini.

"Mesin pitch stitching (jahit rumput) yang direkomendasikan FIFA untuk meningkatkan kualitas lapangan standar Piala Dunia sudah hadir di Indonesia."

"Saat ini posisi mesin berada di Bali, untuk meningkatkan kualitas lapangan di stadion I Wayan Dipta."

"Selanjutnya akan bergilir ke lapangan lainnya," kata Erick Thohir dari rilis yang diterima BolaSport.com, Sabtu (18/3/2023).

Mesin penjahit rumput milik Sisgrass untuk memaksimalkan kualitas rumput di venue Piala Dunia U-20 2023.
PSSI
Mesin penjahit rumput milik Sisgrass untuk memaksimalkan kualitas rumput di venue Piala Dunia U-20 2023.

Nantinya proses penjahitan rumput ini untuk memaksimalkan kerapatan rumput stadion.

Akan ada perpaduan penggunaan rumput asli dan sintetis di semua venua Piala Dunia U-20 2023.

Demi mengejar hasil terbaik, mesin penjahit rumput ini didatangkan dari perusahan asal Inggris Sisgrass.

Setelah dari Bali, nantinya mesin in akan dibawa ke Surabaya, Jakarta, Solo, Bandung, dan terakhir di Palembang.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 3 dari 6 Pemain Keturunan yang Diajukan Bela Indonesia di Piala Dunia U-20 2023

Sosok yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PSSI ini menambahkan jika nantinya mesin ini akan bekerja selama sepekan di setiap venue.

Meski memakan waktu, dia optimis jika semua stadion akan siap seusai rencana.

Selain itu, perbaikan rumput ini sangat menguntungkan karena Indonesia jadi memiliki enam stadion dengan rumput yang berkualitas.

"Dengan setiap stadion butuh waktu pengerjaan selama seminggu dan transit antar kota."

"Kami memastikan pekerjaan jahit rumput enam lapangan untuk Piala Dunia U-20 akan selesai tepat waktu."

"Ini kebanggaan juga karena berkat Piala Dunia U-20, kita punya enam lapangan sekaligus berstandar FIFA dan dunia," pungkasnya.

Baca Juga: Segera Ditinjau FIFA, PSSI Harap 6 Stadion Piala Dunia U-20 Bisa Semua Dipakai

Sementara itu, Piala Dunia U-20 2023 sebentar lagi akan bergulir.

Ajang tersebut akan mulai dimulai pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.

Nantinya ada 24 tim yang akan bertanding di turnamen ini.

Indonesia bertugas sebagai tuan rumah dipastikan masuk dalam Plot 1 dalam drawing Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kenneth Jonassen Gantikan Hendrawan, Tunggal Putra Malaysia Diharapkan Ikuti Jejak Viktor Axelsen dan Anders Antonsen

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136