Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Genggam Tiket Semifinal Piala FA, Erik ten Hag Yakin Tambah Trofi Man United

By Sumakwan Wikie Riaja - Senin, 20 Maret 2023 | 17:30 WIB
Para pemain Manchester United merayakan gol Bruno Fernandes ke gawang Fulham pada perempat final Piala FA 2022-2023.
TWITTER.COM/B_FERNANDES8
Para pemain Manchester United merayakan gol Bruno Fernandes ke gawang Fulham pada perempat final Piala FA 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Erik ten Hag optimistis untuk menambah gelar Manchester United di musim 2022-2023 setelah meraih tiket semifinal Piala FA.

Manchester United melakoni laga perempat final Piala FA 2022-2023 menghadapi Fulham.

Duel Manchester United vs Fulham itu berlangsung di Stadion Old Trafford pada Minggu (19/3/2023).

Hasilnya, pasukan Erik ten Hag menang dengan skor 3-1.

Meski sukses memetik kemenangan, Setan Merah lebih dulu tertinggal dari Fulham setelah Aleksandar Mitrovic mencetak gol pada menit ke-50.

Baca Juga: Chelsea Imbang Kontra Everton, Potter Marah Lihat Selebrasi Kai Havertz

Manchester United membalikkan keadaan dengan gol yang dicetak oleh Bruno Fernandes (menit ke-75, 90+6') dan Marcel Sabitezer (77').

Kemenangan ini mengantarkan Setan Merah menuju babak semifinal Piala FA.

Selepas laga, Erik ten Hag mengaku optimistis dapat menambah koleksi trofi Manchester United pada musim ini.

Sebelumnya, pelatih asal Belanda itu membawa Setan Merah menjadi kampiun Piala Liga Inggris 2022-2023.

"Kami tentunya berada di posisi yang kami inginkan," kata Erik ten Hag, dikutip BolaSport.com dari Mirror.co.uk.

"Trofi akan didapat pada akhir musim."

"Kami berada dalam posisi untuk memenangi trofi," ucap Ten Hag menambahkan.

Baca Juga: Selebrasi Jiplakan Junior Lionel Messi Bikin Bek Barcelona Emosi

Bekas pelatih Ajax itu menyampaikan satu hal yang terpenting bagi Manchester United untuk bisa menambah trofi.

Erik ten Hag tak bisa santai di Manchester United usai juara Piala Liga Inggris dan bersiap hadapi West Ham di Piala FA demi misi kuadrupel (1/3/2023).
TWITTER.COM/UTDPLUG
Erik ten Hag tak bisa santai di Manchester United usai juara Piala Liga Inggris dan bersiap hadapi West Ham di Piala FA demi misi kuadrupel (1/3/2023).

Erik ten Hag mewajibkan Marcus Rashford cs untuk fokus satu demi satu pertandingan yang akan dilewati.

"Satu hal yang penting, jangan berpikir terlalu jauh ke depan," ujar Ten Hag.

"Lanjutkan dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya," tutur Ten Hag lagi.

Selain peluang memenangi Piala FA, Manchester United juga masih memiliki kans besar mengangkat trofi Liga Europa pada musim 2022-2023.

Setan Merah lolos ke babak perempat final dan akan menghadapi wakil Spanyol, Sevilla.

"Tim ini memiliki karakter yang kuat, keyakinan kuat, dan juga tekad kuat untuk memenangi pertandingan," kata Erik ten Hag.

"Saat Anda mengalami masa sulit dalam sebuah permainan, tetaplah berjuang hingga membalikkan permainan,” ujar Ten Hag melanjutkan.

Baca Juga: Masa Depan Anthony Martial Abu-Abu, Erik ten Hag Masih Belum Pasang Badan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Mirror.co.uk, Sofascore.com
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136