BOLASPORT.COM - Lionel Messi kembali dibikin tumpul Stade Rennes saat PSG takluk di Liga Prancis. Mereka pun menjadi 1 dari 3 lawan 'terkutuk' bagi sang superstar di level klub.
Torehan gol adalah hal yang paling dinantikan hadir dari seorang Lionel Messi.
Namun, penyerang 35 tahun itu lagi-lagi tak bisa berbuat banyak untuk menolong PSG dari kekalahan ketika menjamu Rennes.
Pada lanjutan Liga Prancis di Paris, Minggu (19/3/2023), anak asuh Christophe Galtier dipermalukan 0-2.
Gol-gol Karl Toko Ekambi dan alumni akademi PSG, Arnaud Kalimuendo, membungkam publik Parc des Princes sekaligus membikin situasi Messi makin runyam.
Superstar Argentina tersebut menerima cemoohan dari fan klubnya sendiri.
Baca Juga: Lionel Messi Jadi Sasaran Cemooh Suporter PSG, Christophe Galtier Pasang Badan
Selain gagal tampil brilian di laga ini, Messi seolah terpojok setelah Paris Saint-Germain gugur di Liga Champions.
Ketika melawan Rennes, performanya pun tak banyak membantu.
Tanpa gol maupun assist, hanya dua tembakan Messi yang tepat sasaran dari total empat percobaan.
Kapten tim juara Piala Dunia 2022 itu secara mengejutkan jadi pemain PSG dengan akurasi operan terendah kedua dalam pertandingan.
Persentase ketepatan operan Messi sebatas 78,1%, cuma gelandang Timothee Pembele yang punya catatan lebih buruk dari itu (71,4%).
It's their first Ligue 1 loss at home since Messi joined the club ???? pic.twitter.com/BeILOoQpm9
— ESPN FC (@ESPNFC) March 19, 2023
Dalam riwayatnya, Rennes memang termasuk musuh 'terkutuk' yang kerap membikin repot sang pemilik 7 trofi Ballon d'Or.
Tim asal Prancis Barat Laut itu adalah satu dari hanya tiga klub yang gawangnya gagal dibobol Messi setelah dihadapi minimal empat kali.
Rekornya melawan Rennes adalah tiga kali kalah dan cuma sekali menang dari empat bentrokan tersebut.
Baca Juga: Inter Milan Vs Juventus, 2 Kemenangan Terakhir Bianconeri Diwarnai Debat Handball Adrien Rabiot
Semuanya tanpa melahirkan satu pun gol dari rekening Lionel Messi.
Laga semalam adalah kekalahan kedua yang dia alami saat bertemu Sang Merah-Hitam musim ini setelah hasil 0-1 di pertemuan pertama.
Adapun musim lalu PSG juga menyerah 0-2 di Roazhon Park sebelum membalasnya dengan kemenangan tipis 1-0 di Paris.
Status Rennes sebagai klub terkutuk yang gawangnya masih steril dari gol Messi setara dengan Rubin Kazan dan Inter Milan.
Rapornya melawan Kazan adalah 1 kali menang, 4 seri, dan 1 kalah.
Sementara itu, Messi berpengalaman menekuk Inter dua kali, di samping satu skor seri dan satu kali kalah.
Namun, tak sekali pun dia berhasil membobol gawang klub juara 19 kali Liga Italia tersebut di berbagai ajang.
MESSI VAIADO! ???????????? Um vídeo gravado antes da bola rolar entre PSG e Rennes no Parque dos Príncipes mostra Mbappé sendo ovacionado na hora da escalação e vaias a Messi. O que achou da atitude, torcedor? #Ligue1
Crédito: @AndiOnrubia pic.twitter.com/9dDAw3rZfK
— TNT Sports BR (@TNTSportsBR) March 19, 2023
Polemik ihwal citra Lionel Messi yang disebut memburuk di mata fan Paris Saint-Germain ditambah reaksinya pascapertandingan.
Ia melengos langsung menuju kamar ganti pemain dengan raut wajah kesal.
Pada saat bersamaan, mayoritas rekan setimnya masih berada di lapangan untuk memberikan aplaus sebagai tanda apresiasi dan permintaan maaf bagi suporter.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar