Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Swiss Open 2023 - Apriyani/Fadia Hentikan Si Pembuat Kejutan di All England

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 22 Maret 2023 | 04:05 WIB
Pasangan ganda putrI Indonesia,  Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, pada babak perempat final All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Jumat (17/3/2023).
PP PBSI
Pasangan ganda putrI Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, pada babak perempat final All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Jumat (17/3/2023).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, sukses membuka kiprah mereka pada Swiss Open 2022 dengan mulus.

Apriyani/Fadia mengalahkan Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India) pada pertandingan di St.Jakobshalle, Basel, Swiss, Selasa (21/3/2023).

Kemenangan dengan skor kembar 21-14, 21-14 membawa Apriyani/Fadia melaju ke babak 16 besar.

Jolly/Pullela sebenarnya membuktikan bahwa pencapaian mereka menembus semifinal All England Open 2023 pada pekan lalu bukan karena kebetulan.

Pasangan peringkat 18 dunia tersebut cukup mampu mengimbangi permainan Apriyani/Fadia yang di atas kertas lebih diunggulkan.

Poin kedua pasangan yang sama-sama tampil agresif itu rapat. Margin tiga angka Apriyani/Fadia saat memimpin 7-3 dapat disamakan pada 9-9.

Apriyani/Fadia dapat memegang kendali sesudahnya.

Setelah tiga angka beruntun yang mengubah skor menjadi 12-9 untuk keunggulan ganda putri andalan Indonesia ini, Apriyani/Fadia tak terkejar.

Sementara Jolly/Pullela malah beberapa kali mati sendiri.

Pengembalian yang keluar dari Jolly memberi Apriyani/Fadia game point pada 20-14. Pada reli berikutnya giliran Pullela yang melakukannya.


REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi Segera Kembali ke Barcelona, Joan Laporta Bisa Tebus Kesalahan Masa Lalu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X