BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menyatakan siap untuk menderita untuk kembali berjaya pada MotoGP 2023.
Akan tetapi, Marquez juga cukup realistis dengan melihat gambaran pada dua tes pramusim yang masih jauh dari harapan.
Honda belum bisa memenuhi keinginan The Baby Alien dalam dua kesempatan tes resmi.
Pada tes Sepang lalu, Marquez menyebut RC213V sama saja seperti musim setelah tak banyak mengalami perubahan.
Marquez masih bersabar dan memberikan waktu kepada tim untuk meningkatkan pengembangan motor untuk digunakan pada tes Portimao.
Sayangnya Honda masih belum mampu memuaskan ketika pembalap andalannya itu tidak merasakan peningkatan yang signifikan.
Si Semut Cervera bahkan sudah mengarah ke pasrah ketika akan menghadapi balapan pembuka yang akan digelar di Sirkuit Algarve, Portimao pada akhir pekan ini.
"Niat saya adalah berjuang untuk meraih hasil maksimal musim ini, namun juga sedikit realistis," kata Marquez.
"Tahun ini sangat panjang, Anda harus selalu realistis. Dan balapan pertama tidak terlihat seperti yang terbaik, tapi kita lihat saja nanti," ujarnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar