BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, mengaku mengetahui salah satu pemain timnas Burundi.
Pemain yang dimaksud Elkan Baggott adalah Saido Berahino.
Saido Berahino merupakan pemain berposisi striker di Burundi.
Pemain berusia 29 tahun itu cukup berpengalaman di persepakbolaan Inggris.
Sejumlah klub di Inggris pernah dibela oleh Saido Berahino yakni West Brom Albion, Northampton, Brentford, Peterborough, Stoke City, dan Shef Wed.
Elkan Baggot tahu Saido Berahino karena bek berusia 21 tahun itu tinggal di Inggris.
Baca Juga: Perkiraan Poin FIFA yang Didapatkan Timnas Indonesia Jika Kalahkan Burundi
Elkan Baggott memahami karakter permainan dari pemain yang kini membela klub asal Siprus, AEL Limassol.
Ia menilai Saido Berahino pemain berpengalaman dan akan menyulitkan lini belakang timnas Indonesia.
Berkat pengalamannya itu tidak heran Saido Berahino mempunya harga yang fantastis di situs Transfermarkt.
Pemain yang sempat membela timnas U-21 Inggris itu dibanderol dengan harga Rp 17,3 miliar.
"Ya saya tahu salah satu pemain Burundi."
"Dia adalah Saido Berahino," kata Elkan Baggott kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan Latihan Jakarta Internasional Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, Kamis (23/3/2023).
Baca Juga: Promo Presale Sudah Berakhir, Ini Harga Baru Tiket Laga Timnas Indonesia vs Burundi
Burundi datang ke Indonesia dengan membawa 25 pemain.
Mayoritas pemain Burundi berusia muda dan bergabung dengan sejumlah klub Eropa.
Tentu saja ini menjadi perhatian bagi timnas Indonesia.
Lawan yang dihadapinya ini adalah pemain-pemain berpengalaman di Eropa.
Selain Saido Berahino, Burundi sebenarnya mempunyai salah satu pemain yang memperkuat klub Prancis, OGC Nice, yakni Youssouf Ndayishimiye.
Sayangnya, pemain berposisi bek itu tidak bisa datang karena mengalami cedera.
Baca Juga: Beda Shin Tae-yong dan Pelatih Burundi soal Pemainnya yang Berpuasa Saat Latihan dan Bertanding
"Tapi saya pikir Burundi membawa beberapa pemain-pemain berkualitas untuk menghadapi kami," kata Elkan Baggott.
Dalam rangking FIFA, Burundi lebih baik ketimbang timnas Indonesia.
Burundi kini menempati posisi ke-141, sementara timnas Indonesia duduk di peringkat ke-151.
Laga bertajuk FIFA Matchday itu akan digelar sebanyak dua kali pada 25 dan 28 Maret 2023.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, pukul 20.30 WIB.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar