BOLASPORT.COM - Mantan pemain Barcelona, Andres Iniesta, menyampaikan pesan haru setelah Bojan Krkic memutuskan pensiun dari sepak bola.
Bojan Krkic resmi memutuskan gantung sepatu di usia yang ke-32.
Pemain berkebangsaan Spanyol ini dikenal luas banyak orang saat berseragam Barcelona.
Bojan Krkic merupakan lulusan akademi La Masia pada 2007.
Ia menghabiskan empat musim berikutnya bersama skuad senior Barcelona sebelum pindah ke tim asal Italia, AS Roma.
Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu kemudian malang melintang bersama sejumlah tim Eropa.
Sebut saja Ajax Amsterdam, AC Milan, Stoke City, Mainz 05 dan Alaves.
Baca Juga: Marcus Rashford Dinilai Unik Bersama Bruno Fernandes, Erik ten Hag Kuncinya
Selain itu, Bojan juga sempat mencicipi kompetisi kasta tertinggi Amerika Serikat bersama Montreal Impact pada musim 2019-2020.
Sebelum memutuskan pensiun, Bojan Krkic menjadi bagian dalam skuad tim asal Jepang, Vissel Kobe pada musim 2021.
Sayang, penampilan yang inkonsisten membuatnya sulit bersaing dengan para pemain lainnya.
Hingga akhirnya, Bojan Krkic harus menerima kenyataan pahit dicoret dari daftar skuad Vissel Kobe pada Januari 2023 lalu.
Bersama Vissel Kobe, Bojan kembali merasakan pertandingan dengan rekan lamanya di Barcelona, Andres Iniesta.
Meski hanya seumur jagung di Vissel Kobe, Andres Iniesta mengaku memiliki hubungan pribadi yang mendalam dengan Bojan.
Baca Juga: Aaron Ramsdale Puji Mikel Arteta yang Membuat Arsenal Bersinar
Hermano! Feliz de haber compartido tantos momentos deportivos y personales contigo, ha sido un placer para mi! Siéntete feliz de la carrera que has hecho y, sobre todo, te deseo lo mejor en lo próximo, te lo mereces @BoKrkic!!! ❤️⚽️ pic.twitter.com/bwYTwkTnvs
— Andrés Iniesta (@andresiniesta8) March 23, 2023
"Saya senang telah berbagi begitu banyak momen dan hal pribadi dengan Anda (Bojan Krkic)," tulis Andres Iniesta, dikutip BolaSport.com dari laman twitter @andresiniesta8.
"Hal itu menyenangkan bagi saya."
"(Harapannya) Anda merasa senang dengan karier yang dijalani selama ini."
"Saya berharap yang terbaik untuk Anda di masa depan, Anda pantas mendapatkannya," tutur Iniesta menambahkan.
Sepanjang kariernya, Bojan sukses mengangkat beberapa trofi bergengsi.
Gelar itu di antaranya 2 trofi Liga Champions, 1 trofi Piala Dunia Klub, 1 trofi Liga Spanyol hingga 1 trofi Liga Belanda.
Baca Juga: Modal 2 Gol dari 18 Penampilan, Wout Weghorst Pede Man United Tambah 2 Trofi
Gràcies
— Bojan Krkic (@BoKrkic) March 23, 2023
Gracias
Grazie
Bedankt
Thank you
Danke schön
Eskerrik asko
Merci
ありがとうございます@FCBarcelona_es, @FCBarcelona_cat, @OfficialASRoma, @acmilan, @AFCAjax, @stokecity, @1FSVMainz05, @Alaves, @cfmontreal, @visselkobe, @SEFutbol, @FCF_CAT pic.twitter.com/5EJIN96qoz
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk, Goal International, Football Espana |
Komentar