BOLASPORT.COM - Faktor keluarga menjadi salah satu alasan ketidakkonsistenan Bali United di Liga 1 2022/2023.
Hal ini diungkapkan langsung oleh pelatih Bali United, Ilija Spasojevic.
Pemain yang sering disapa Spaso itu dengan terang-terangan mengaku bila para pemain kehilangan motivasi terbesarnya akibat bermain jauh dari keluarga.
Hal tersebut pula yang membuat Bali United kesulitan tampil konsisten di beberapa laga terakhir terutama ketika putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Sebagai informasi, Bali United memang tak bisa bermain di Bali semenjak paruh musim.
Skuad Serdadu Tridatu kemudian memilih berkandang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Belum lama ini, para pemain Bali United memiliki kesempatan kembali bersua dengan keluarganya.
Apa yang terjadi diakui Spaso telah membuat semua pemain kembali termotivasi dan siap melanjutkan kompetisi.
"Seperti coach bilang tadi, pemain sudah bekerja sangat keras."
Baca Juga: Harapan Rizky Ridho di Duel Timnas Indonesia Vs Burundi Jilid II
"Tanggal 16 Maret kita terakhir main dan tanggal 17 Maret kita pulang ke Bali, dan pada saat itu juga sangat berpengaruh karena kita salah satu tim yang tidak bisa main di homebase, tapi satu-satunya tim yang harus ganti pulau."
"Jadi bagi pemain motivasi paling besar adalah keluarga serta suporter, dan kita sudah beberapa bulan ini tana keluarga dan tanpa semeton."
"Jadi itu berpengaruh hasil di klasemen."
"Karena kita tak seperti 2 tahun sebelumnya, jadi itu sangat berpengaruh dan kemarin kita sempat ada di Bali, maka kami sekarang ada semangat baru."
"Pemain sudah ketemu keluarga setelah cukup lama, kita kerja keras dan saya harap kita besok bisa menunjukan permainan yang seperti biasa," kata Spaso.
Sebelumnya, hal serupa juga diungkapkan oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Pria yang sering disapa Teco bahkan menyebut bila anak asuhnya kini diselimuti rasa bahagia setelah menghabiskan waktu dengan keluarga.
Hal tersebut berpengaruh terhadap persiapan Bali United melawan Arema FC.
Baca Juga: PSIS Semarang Lima Kali Kalah Beruntun, Gilbert Agius Kembali Minta Maaf
Duel antara Arema FC vs Bali United bakal terlaksana di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (27/3/2023).
"Pemain sudah bisa ketemu sama keluarga karena kita lumayan lama di luar Bali."
"Tapi kemarin kita bisa kembali ke Bali."
"Faktor bertemu keluarga juga penting karena pemain bisa lebih senang di latihan."
"Besok kita akan main lagi di PTIK dan kita harus kerja keras karena lawannya tim bagus yaitu Arema," ucap Teco.
Sementara itu, Bali United saat ini bertengger diperingkat keenam.
Bali United tercatat mengumpulkan 48 poin dari 30 laga.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar