Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Spain Masters 2023 - Bekuk Pasangan Taiwan, Ana/Tiwi ke Babak Kedua

By Muhamad Husein - Rabu, 29 Maret 2023 | 00:23 WIB
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi saat tampil pada babak kedua Swiss Open 2023
PBSI
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi saat tampil pada babak kedua Swiss Open 2023

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berhasil melewati babak pertama Spain Masters 2023.

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi meraih kemenangan pada babak pertama turnamen bulu tangkis level Super 300 tersebut.

Kemenangan itu diraih saat Ana/Tiwi berhadapan dengan Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching (Taiwan) di Centro Deportivo Municipal Gallur, Spanyol, Selasa (28/3/2023).

Mereka berdua mendominasi sepanjang pertandingan dan menutup laga dua gim langsung 21-12, 21-16.

Baca Juga: Hasil Undian Orleans Masters 2023 - Ada 17 Wakil Indonesia dalam Daftar, Mampukah Putri KW Kembali Juara?

Jalannya pertandingan

Pertarungan sengit terjadi pada gim pertama dengan Ana/Tiwi saling mencetak poin dengan pasangan Taiwan di awal pertandingan.

Hingga skor imbang mencapai 2-2, Ana/Tiwi lalu sukses merebut keunggulan selepas mencetak tiga poin tambahan.

Ana/Tiwi yang kembali melebarkan jarak mulai dikejar oleh Hsu/Lin. Pasangan Taiwan itu menempel dengan jarak tiga poin di belakang 8-5.

Pasangan Indonesia kemudian melesat lagi dan meraih keunggulan pada interval gim pertama dengan skor 11-6.

Pascajeda kedua pasangan saling mencetak poin lagi. Namun kali ini keunggulan Ana/Tiwi tertahan seusai pasangan Taiwan bisa mencetak poin beruntun hingga skor ketinggalan menjadi 12-10.

Ana/Tiwi lalu berhasil keluar dari tekanan dan bisa mencetak poin beruntun meninggalkan pasangan Taiwan.

Mereka bahkan hanya memberikan Hsu/Lin hanya merebut satu poin dengan keunggulan saat ini mencapai 18-11.

Baca Juga: Jafar/Aisyah Raih Gelar Juara pada Vietnam International Challenge 2023

Ana/Tiwi yang tak terbendung melesat lagi dan mengamankan gim pertama dengan skor 21-12. 

Pertarungan sengit terjadi lagi pada awal gim kedua dengan kedua pasangan saling mencetak poin hingga skor 2-2.

Hingga skor beranjak menjadi 5-5, Ana/Tiwi berhasil merebut keunggulan dengan mencetak tiga poin beruntun.

Pasangan Taiwan sempat mengejar lagi, namun pasangan Indonesia bisa melebarkan jarak dan merebut keunggulan pada interval gim kedua 11-8.

Setelah rehat, Ana/Tiwi melesat lagi dengan mencetak tiga poin beruntun. Hsu/Lin mulai mengejar lagi namun tak dibiarkan oleh pasangan Indonesia mendekati.

Ana/Tiwi semakin mendominasi pertandingan lagi dengan mencetak beberapa poin tambahan hingga jarak keunggulan 19-14.

Kedua pasangan sempat saling mencetak poin, dan Ana/Tiwi yang melaju meraih kemenangan dengan skor 21-16.

Baca Juga: Swiss Open 2023 - Mode Alien Hilang, Viktor Axelsen Hadapi Tekanan Mental?


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kesimpulan Bos Ducati Soal 2 Pembalapnya: Francesco Bagnaia Sangat Cepat, Tetapi Jorge Martin Adalah Juaranya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X