Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Target Jordi Amat bersama Timnas setelah Cetak Gol, Singgung Kebesaran Negara Indonesia

By Metta Rahma Melati - Rabu, 29 Maret 2023 | 13:00 WIB
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat (kiri), sedang menghalau bola yang mengarah ke striker timnas Burundi bernama Saido Berahino (kanan) dalam laga kedua FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat (kiri), sedang menghalau bola yang mengarah ke striker timnas Burundi bernama Saido Berahino (kanan) dalam laga kedua FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/3/2023).

BOLASPORT.COM - Jordi Amat berbicara target bersama timnas Indonesia setelah mencetak gol ke gawang Burundi.

Pemain Johor Darul Takzim itu menjadi penyelamat timnas Indonesia dari kekalahan dari Burundi.

Berkat golnya pada menit ke-90+4, timnas Indonesia bermain imbang melawan Burundi dengan skor 2-2.

Mantan pemain Swansea City itu mengaku senang bisa mencetak gol untuk timnas Indonesia.

Apalagi itu menjadi gol perdananya untuk Garuda.

"Saya senang dengan gol yang saya ciptakan," kata Jordi Amat.

"Saya bekerja kerasa agar bisa menjadi bagian dari tim Indonesia.

"Tentu gol perdana ini adalah momen spesial bagi saya," ujarnya.

Selanjutnya, Jordi Amat memaparkan targetnya bersama timnas Indonesia.

Ia ingin timnas Indonesia terus meningkat dan berkembang sebagai tim.

"Indonesia tim kuat. Indonesia negara besar," kata Jordi Amat.

Baca Juga: Pelatih Burundi Sanjung Timnas Indonesia Setinggi Langit, Akui Kekuatan Skuad Shin Tae-yong?

"Kami terus berkembang bersama dan bekerjasama.

"Kami harus meningkatkan beberapa detail-detail kecil di tim.

"Kami juga harus berkembang sebagai tim," ujarnya.

Pemain 31 tahun itu pun berharap pemeritan dan PSSI terus memberi dukungan ke timnas Indonesia agar semakin baik di masa depan.

"Pemerintah dan PSSI harus mendukung," kata Jordi Amat.

"Karena saya percaya pada tim dan staf pelatih di sini.

"Terlihat permainan kami lebih baik dari laga ke laga.

"Semua jadi lebih baik. Semoga ini terus berlanjut. Tentunya dengan bantuan dari banyak pihak," ujarnya.

Jordi Amat tercatat sudah memiliki enam caps untuk timnas Indonesia.

Debutnya di timnas Indonesia saat melawan Kamboja pada Piala AFF 2022, 23 Desember 2022.

Di mana saat itu, timnas Indonesia menang 2-1 atas Kamboja.

Jordi Amat bermain satu pertandingan penuh.

Sejak saat itu, Jordi Amat menjadi pilihan utama di posisi belakang oleh Shin Tae-yong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Armando Oropa Dipanggil Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024, Pelatih PSBS: Harganya Pasti Naik Itu!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X