Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Tidak Mundur dan Tetap Bertahan di Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 3 April 2023 | 12:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memastikan bahwa ia akan tetap menjadi juru taktik tim Merah Putih.

Shin Tae-yong akan melanjutkan kerjanya di timnas Indonesia sampai kontraknya berakhir.

Kegagalan timnas U-20 Indonesia untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 mengundang pertanyaan kepada Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu apa akan tetap bersama skuad Garuda atau memilih mundur dari kursi pelatihnya.

Seperti diketahui, PSSI mendatangkan Shin Tae-yong pada akhir Desember 2019 untuk menggantikan Simon McMenemy.

Shin Tae-yong dikontrak dengan durasi empat tahun sampai Desember 2023.

Tujuan PSSI mendatangkan Shin Tae-yong untuk memegang timnas U-20 Indonesia yang akan tampil di Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Gagal ke Piala Dunia U-20 2023, Timnas U-20 Indonesia Masih Lemah di Fisik dan Skill

Awalnya FIFA menunjuk Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Sayangnya turnamen tersebut ditunda karena pandemi Covid-19.



Komentar (1)
semoga erik thohir memperpanjang kontrak sty....tidak mudah melatih timnas dgn segala problem berat yg ada dlm diri para pemain....mental, fisik pemain yg sangat jauh dari standar....ini perlu waktu panjang utk pembenahan. dan sty telah memperlihatkatkan kinerjanya.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X