BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Thailand, Pipob On-mo memberikan responsnya soal timnya satu grup dengan Malaysia di Piala Asia U-17 2023.
Thailand masuk Grup A bersama Malaysia, Laos dan Yaman.
Pipob On-mo menilai keempat tim memiliki peluang yang sama untuk lolos ke perempat final.
"Kami tergabung dalam satu grup di mana masing-masing pihak memiliki kemampuan yang sama," kata Pipob On-mo, dilansir BolaSport.com dari laman AFC.
"Kami tidak bisa meremehkan Malaysia dan Laos dan juga Yaman, dan kami harus melakukan yang terbaik," ujarnya.
Thailand lolos ke Piala Asia U-17 2023 dengan jalur salah satu runner-up terbaik.
Pada kualifikasi Piala Asia U-17 2023 pada Oktober 2022, Thailand hanya finis sebagai runner-up Grup F di bawah Vietnam yang sukses keluar sebagai juara grup.
Pada fase grup kualifikasi, Thailand mengalahkan Nepal dengan skor 3-0.
Kemudian, mereka menang atas Taiwan dengan skor 3-1.
Baca Juga: Target Terdekat Sandy Walsh di Timnas Indonesia, Debut bersama Garuda pada FIFA Matchday Juni?
Akan tetapi Thailand kalah 0-3 dari Vietnam.
Dalam sejarahnya Piala Asia U-17, Thailand pernah sekali juara yakni pada edisi 1998.
Pipob pun yakin timnya akan sukses, di mana empat tim terbaik di Piala Asia U-17 2023 akan lolos ke Piala Dunia U-17 2023.
"Kami telah merencanakan dan mempersiapkan turnamen ini sejak lama dan telah mencari pemain terbaik dari seluruh wilayah negara," kata Pipob.
"Akan ada banyak wajah baru di skuad kami.
"Kami harus melakukan yang terbaik sebagai tuan rumah turnamen.
"Kami tahu ini tidak akan mudah bagi kami," ujarnya.
Piala Asia U-17 2023 akan digelar di Bangkok dan Chonburi pada 15 Juni -2 Juni mendatang.
Sementara, sang rival Malaysia lolos ke Piala Asia U-17 2023 dengan status juara Grup B.
Malaysia berhasil menjuarai Grup B setelah mengalahkan timnas U-17 Indonesia dengan skor 5-1.
Tim Garuda Nusantara gagal lolos, mereka kalah bersaing di klasemen runner-up terbaik.
Berikut hasil undian Piala Asia U-17 2023:
Grup A: Thailand, Yaman, Malaysia, Laos
Grup B: Korea Selatan, Iran, Afghanistan, Qatar
Grup C: Tajikistan, Australia, Arab Saudi, China
Grup D: Jepang, India, Vietnam, Uzbekistan
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | THE-AFC.COM |
Komentar