BOLASPORT.COM - Sebanyak 12 pelatih Liga Inggris sudah dipecat. Meski demikian, Juergen Klopp tidak takut menjadi korban pemecatan selanjutnya.
Ketatnya persaingan Liga Inggris kembali memakan korban dari kursi pelatih.
Graham Potter pada akhirnya dipecat oleh Chelsea setelah sederetan hasil buruk yang didapatkan oleh klub asal London tersebut.
Potter dipecat setelah Chelsea kalah 0-2 dari Aston Villa dalam pekan ke-29 Liga Inggris 2022-2023.
Kekalahan tersebut semakin diperparah karena pertandingan digelar di kandang Chelsea, yakni Stadion Stamford Bridge.
Saat ini, The Blues masih berkubang di papan tengah dengan menduduki posisi ke-11 klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023.
Chelsea hanya mengoleksi 38 poin dari 28 pertandingan sepanjang musim ini di Liga Inggris.
Hasil tersebut membuat Kai Havertz dkk. semakin kesulitan untuk masuk ke zona Liga Champions pada akhir musim ini.
Pemecatan Potter tersebut tentu menjadi alarm bagi beberapa pelatih yang timnya tidak meraih hasil maksimal.
Salah satunya adalah Liverpool yang saat ini masih ditukangi Juergen Klopp.
Sepanjang musim ini, Liverpool memang tampil kurang memuaskan di ajang Liga Inggris.
Liverpool terseok-seok dan hanya berada di posisi kedelapan klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023.
The Reds hanya mengoleksi 42 poin dari 27 pertandingan dan terpaut delapan poin dari posisi keempat atau tempat terakhir di zona Liga Champions yang saat ini dihuni oleh Manchester United.
Ada pihak-pihak yang memperkirakan bahwa Klopp akan dipecat apabila tidak kunjung membuat performa Liverpool kembali membaik.
Baca Juga: Liverpool Mulai Cari Pelapis Mo Salah, Wonderkid Spanyol Masuk Daftar Incaran
Selain itu, Liverpool saat ini juga sudah tidak bersaing di kompetisi lain karena sudah tersingkir.
Meski ancaman pemecatan dinilai sudah ada di depan mata, Klopp mengaku tidak takut.
Juru taktik asal Jerman tersebut masih yakin dengan skuad Liverpool yang ia latih saat ini.
Klopp berusaha untuk mencari jalan keluar dan tetap mempertahankan apa yang sudah ia lakukan bersama Liverpool.
"Saya tidak takut dipecat, tidak. Tidak perlu takut, saya harus menyampaikan itu," ucap Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari laporan Fabrizio Romano.
"Saya sepenuhnya tahu hal itu, tetapi kami harus menyelesaikan ini."
"Kami tidak bisa terus bermain seperti yang kami lakukan dari waktu ke waktu. Kita harus mencari jalan keluar," imbuhnya.
Baca Juga: Selebrasi Dianggap Tak Hormati Pemain Liverpool, Guardiola: Maaf Deh
Klopp akan membuktikan ucapannya saat bertemu dengan Chelsea dalam laga tunda pekan ke-8 Liga Inggris 2022-2023.
Dalam laga tersebut, Liverpool akan bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke kandang Chelsea di Stadion Stamford Bridge pada Selasa (4/4/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar