BOLASPORT.COM - Dito Ariotedjo resmi menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) seusai menerima jabatan dari Muhadjir Effendy dalam acara serah terima jabatan (Sertijab) di Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (4/4/2023).
Dito Ariotedjo menerima jabatan dari Menko PMK, Muhadjir Effendy yang sebelumnya menjabat sebagai Plt Menpora.
Dalam sertijab ini dihadiri juga oleh Mantan Menpora periode 2019-2023 Zainudin Amali, Ketua Komisi 1 DPR RI Meutya Hafid, Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Raja Sapta Oktohari dan beberapa jajaran pengurus cabang olahraga (cabor).
Muhadjir dalam kesempatan ini mengatakan bahwa akhirnya ia bisa menyelesaikan jabatannya sebagai Plt Menpora.
Baca Juga: Semangat Baru Jelang SEA Games 2023, Diharapkan Perjelas Nasib Atlet
Menurutnya ia bisa melaksanakan tugas di Presiden RI Joko Widodo dengan selamat dan aman.
“Alhamddulillah berakhir sudah masa pemberian tugas saya sebagai Plt Menpora dan sudah saya lalui dengan selamat, aman, dan sentosa,” ujar Muhadjir Effendy dalam sambutannya, Selasa (4/4/2023).
Dengan sertijab ini, Muhadjir pun berharap Menpora definitif bisa melaksanakan tugas dengan baik.
Apalagi saat ini Menpora dipimpin oleh Dito Ariotedjo yang memang masih sangat muda.
Jadi diharapkan Menpora baru ini bisa menjalankan tugas dan bisa membawa olahraga Indonesia lebih baik ke depannya.
“Dan sekarang menterinya muda."
"Mudah-mudahan yang akan dilakukan nanti bisa memberikan suasana lebih cerah."
"Mas Dito ini jadi menteri termuda di kabinet sekarang,” ucap Muhadjir.
“Saya sangat yakin dengan kemampuannya."
"Selamat menjalankan tugas yang sangat mulia dan menantang."
"Saya yakin mas Dito akan mampu menjalankan dengan baik,” lanjutnya.
Baca Juga: Chairman RANS Nusantara FC Segera Dilantik Jokowi untuk Jadi Menpora
Sementara itu, Dito menceritakan bagaimana ia dapat jabatan ini.
Ia menceritakan, jabatan ini diberikan dalam waktu singkat dan tak menunggu waktu lama langsung dilantik.
Dito resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo alias Jokowi pada Senin (3/4/2023).
“Ini merupakan hari yang spesial, sangat bersejarah mungkin, apalagi saya didampingi istri dan anak saya,” kata Dito.
“Mungkin perubahan hidup saya seminggu ke belakang."
"Ditelepon tiba-tiba hari Sabtu, Minggu siap-siap, Senin dilantik,” tuturnya.
Bahkan dengan resminya dilantik, Dito mengaku bahwa kemerdekaan ia dan istrinya telah diambil.
Baca Juga: Ditunjuk Jadi Menpora, Dito Ariotedjo Lepas Jabatan di RANS Nusantara FC
Akan tetapi, menurutnya hal itu tak masalah karena tujuan utamanya yakni untuk membawa Indonesia lebih baik lagi ke depan.
“Dari Senin itulah kemerdekaan saya dan istri saya diambil."
"Tapi tidak apa-apa, karena kemerdekaan ini diambil untuk Merah Putih,” ucap Dito.
“Hari ini saya berdiri di sini saat momentum dan suasana olahraga lagi ramai, isu lagi tinggi, karena kemarin isu Piala Dunia U-20, yang hari ini masih diperjuangkan Ketua Umum PSSI (Erick Thohir) di FIFA."
"Insya Allah minggu ini membuahkan kabar baik,“ pungkasnya.
Erick Thohir dikabarkan akan bertemu dengan FIFA di Zurich, Swiss, dalam waktu dekat ini.
Kedatangan Erick Thohir agar Indonesia tidak disanksi FIFA usai gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar