Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Persib dan Persis soal Bentrokan yang Terjadi di Stadion Pakansari

By Reno Kusdaroji - Rabu, 5 April 2023 | 08:15 WIB
Supporter Persib Bandung dan Persis Solo terlibat bentrokan di dalam Stadion Pakansari, Selasa (24/3/2023)    Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Supporter Persib Bandung dan Persis Solo Terlibat Bentrok di Pakansari, Kursi Stadion Berterbangan, https://bogor.tribunnews.com/
MUAMARRUDIN IRFANI/TRIBUN BOGOR
Supporter Persib Bandung dan Persis Solo terlibat bentrokan di dalam Stadion Pakansari, Selasa (24/3/2023) Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Supporter Persib Bandung dan Persis Solo Terlibat Bentrok di Pakansari, Kursi Stadion Berterbangan, https://bogor.tribunnews.com/

BOLASPORT.COM - Manajemen Persis Solo dan Persib Bandung merespon bentrokan antar suporter yang terjadi di Stadion Pakansari, Bogor saat kedua tim saling bertanding.

Persib Bandung dan Persis Solo dijadwalkan bertanding pada laga pekan ke-32 Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Bogor pada Selasa (4/4/2023).

Persis Solo sempat unggul 1-0 lebih dulu berkat gol Jaime Xavier pada menit ke-26'.

Namun, Persib Bandung comeback berkat brace david da Silva (45+5' penalti, 63') dan gol Frets Butuan (80').

Skor 3-1 berakhir untuk kemenangan Pangerang Biru.

Dalam pertandingan tersebut, naasnya terjadi insiden bentrokan antar penonton yang sempat menghentikan jalannya pertandingan.

Kerusuhan terjadi saat pertengahan babak kedua, tepatnya pada menit ke-77 ketika Persib unggul 2-1.

Wasit pun menghentikan pertandingan sementara waktu.

Setelah terjadi antara 5 hingga 10 menit, wasit memanggil kapten dua kesebelasan dan melanjutkan pertandingan kembali.

Baca Juga: Persib Bandung Vs Persis Solo Diwarnai Bentrok Antar Suporter, Bangku Penonton Beterbangan Wasit hingga Ada Petasan

Laporan mengatakan, ada dua kelompok suporter Persib Bandung dan Persis Solo saling serang di antara tribune kosong yang jadi sekat keduanya.

Kursi stadion terlihat beterbangan dan jadi objek penyerangan kedua kelompok suporter, ada pula bunyi petasan.

Belum bisa dipastikan apa penyebab bentrokan kedua kelompok suporter tersebut.

Pihak keamanan masuk ke area tribune untuk melakukan pengamanan bentrokan.

Pada akhirnya, situasi menjadi kondusif dan pertandingan bisa dimulai kembali.

Seusai pertandingan berakhir, pihak manajemen kedua klub mengakui menyesal atas terjadinya bentrokan antar suporter.

Manajemen Persis menegaskan bahwa klub tidak menoleransi segala bentuk kekerasan di sepak bola.

"Persis tidak menoleransi segala bentuk kekerasan di dalam sepak bola," tulis manajemen Persis Solo melalui Instagram resmi mereka, Rabu (4/4/2023) malam WIB.

"Dan mendukung segala penegakan hukum atau sanksi sebagai konsekuensi atas kegagalan untuk menciptakan situasi kondusif di dalam stadion," tulisnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PERSIS (@persisofficial)

Baca Juga: Rekor Debutan Termuda Liga 1 Pecah Beruntun, Buffon untuk Borneo FC Berlanjut Arkhan Kaka di Persis Solo

Di sisi lain, Teddy Tjahjono selaku Direktur PT Persib Bandung Bermartabat juga menegaskan hal yang sama dengan manajemen Persis.

"Persib sama sekali tidak mentolerir tindakan kekerasan atau anarkis yang dilakukan oleh oknum suporter," kata Teddy Tjahjono, Rabu (5/4/2023).

"Persib selalu menjunjung tinggi sportivitas, baik di dalam maupun luar lapangan untuk menciptakan iklim sepakbola yang damai, aman dan nyaman."

"Dengan begitu, sepakbola bisa dinikmati oleh semua kalangan."

"Kami tentunya mengutuk keras tingkah laku anarkisme yang dilakukan oleh oknum suporter."

"Mereka tidak pernah belajar dan mau sampai kapan bisa berubah kalau mentalitasnya tidak memiliki jiwa sportivitas seperti ini," kata Teddy.

Terlepas dari kerusuhan yang terjadi, raihan tiga poin membawa Persib Bandung semakin nyaman di posisi kedua pada papan klasemen.

Persib berada di posisi kedua dengan perolehan 62 poin, berjarak 5 poin dari Persija Jakarta di urutan ketiga (57 poin) yang punya satu laga belum dimainkan.

Di sisi lain, kekalahan membuat Persis tertahan di posisi ke-12 dengan perolehan 40 poin.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persib Comeback Atas Persis, Brace David Da Silva Panaskan Persaingan Gelar Top Skor

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram, Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Alasan Kevin Diks Sempat Kaget Saat Pertama Main di Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X