BOLASPORT.COM - Jurnalis kontroversial asal Inggris, Piers Morgan, memuji Cristiano Ronaldo atas performa luar biasanya menghadapi Al Adalah sambil mengecam pelatih Manchester United, Erik ten Hag.
Al Nassr berhasil memetik poin penuh saat menyambangi markas Al Adalah dalam laga pekan ke-22 Liga Arab Saudi 2022-2023.
Bermain di Prince Abdullah bin Jalawi Stadium, Rabu (5/4/2023) dini hari WIB, tim berjulukan Al Alami tersebut menang telak 5-0.
Cristiano Ronaldo menjadi bintang kemenangan Al Nassr dengan dua golnya.
Gol pertama CR7 dibukukan pada menit ke-40 via tendangan penalti.
Adapun gol keduanya tercipta pada menit ke-66.
Kali ini, Cristiano Ronaldo melesatkan tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Bola hasil tendangan Ronaldo melaju deras dan berhasil menggetarkan jala gawang tim tuan rumah.
Berkat tambahan dua gol tersebut, Cristiano Ronaldo pun memanaskan perburuan top scorer Liga Arab Saudi.
Sang superstar timnas Portugal, yang mengoleksi 11 gol dari 9 laga, hanya terpaut 5 gol dari bomber Al Hilal, Odion Ighalo, yang berstatus raja gol sementara.
Performa impresif Ronaldo dalam laga ini turut menyita perhatian Piers Morgan.
Baca Juga: Risi Kvaratskhelia Diusik Media, Presiden Napoli Mencak-mencak
Lewat Twitter pribadinya, presenter berusia 58 tahun itu memuji habis-habisan sang megabintang.
Menariknya, Piers Morgan juga menyelipkan kecaman untuk Erik ten Hag dalam pujian tersebut.
"Dua gol lagi untuk Cristiano. Sejauh ini malam ini, termasuk performa luar biasa ini, yang sekali lagi menunjukkan keputusan Ten Hag untuk mencampakkannya dan mengganti dia dengan Wout Weghorst adalah salah satu yang terburuk dalam sejarah sepak bola," demikian isi cuitan Morgan yang dikutip BolaSport.com.
Two more goals for @Cristiano so far tonight, including this superb one which once again suggests Ten Hag’s decision to dump him for Wout Weghorst was one of the worst in football history. pic.twitter.com/bu8XJGKLjG
— Piers Morgan (@piersmorgan) April 4, 2023
Piers Morgan diketahui cukup rajin menyindir Ten Hag usai klub yang bermarkas di Old Trafford itu memutus kontrak kerja Ronaldo pada akhir 2022.
Setan Merah memutuskan untuk berpisah dengan Ronaldo menyusul wawancara kontroversialnya dengan Piers Morgan.
Dalam interviu itu, Ronaldo menyerang sejumlah figur di Manchester United, termasuk Erik ten Hag.
Peraih 5 trofi Ballon d'Or itu mengatakan bahwa juru taktik asal Belanda tersebut yang memaksanya untuk keluar dari Old Trafford.
Hal itu membuat Ronaldo merasa telah dikhianati.
Ronaldo pun tak lagi menaruh respek terhadap Ten Hag.
Baca Juga: Wout Weghorst Lebih Baik dibandingkan Cristiano Ronaldo di Man United, tapi...
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter.com/piersmorgan |
Komentar