BOLASPORT.COM - Indonesia berpeluang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Lalu bagaimana nasib Israel di turnamen ini.
Awalnya, Piala Dunia U-17 2023 dijadwalkan digelar di Peru.
Namun belum lama ini FIFA memutuskan untuk mencabut status Peru sebagai tuan rumah.
Kepastian ini dikabarkan langsung oleh FIFA melalui website resminya pada Senin (3/4/2023).
FIFA pun lalu berencana segera mengumumkan siapa negara yang menggantikan Peru.
"FIFA dengan menyesal telah mencabut hak tuan rmah Peru untuk FIFA U-17 Worl Cu 2023 setelah diskusi ekstensif antara FIFA dan Federasi Sepak Bola Peru (FPF)."
"Turnamen tetap dijadwalkan berlangsung dari 10 November hingga 2 Desemmber 2023."
"Tetapi Dewa FIFA sekarang akan menunjuk tuan rumah baru pada waktunya," tulis FIFA.
Menariknya nama Indonesia ikut muncul sebagai kandidat tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga: Liga 1 2022-2023 Hampir Berakhir, PT LIB Bakal Paparkan Sistem Baru Musim Depan ke PSSI
Kabar ini bukan sesuatu yang mengejutkan.
Pasalnya, Indonesia memang pernah disebut menukar Piala Dunia U-20 2023 ke Piala Dunia U-17 2023.
Hal tersebut diungkapkan oleh Akmal Marhali selaku pengamat sepak bola Indonesia.
"Ada kawan saya yang mendapatkan bocoran dari Istana Negara bahwa Indonesia akan menukar dengan Peru (tuan rumah Piala Dunia U-17 2023)."
"Berarti itu bukan dari FIFA."
"Tapi strategi pemerintah Indonesia," ucap Akmal.
Sementara itu, bagaimana nasib Israel di Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga: Permintaan Maaf Jaime Xavier Usai Persis Solo Gagal Menang Lawan Persib
Hal ini tentu patut diperhatikan bila Indonesia benar-benar ingin menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17.
Seperti yang diketahui, sempat muncul masalah akibat hadirnya Israel.
Bahkan tak sedikit yang menilai bila penolakan terhadap Israel menjadi salah satu alasan mengapa status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dicabut.
Kabar baiknya, hal tersebut dipastikan tak akan berulang.
Dikutip dari Kompas.com, Israel dipastikan tak akan tampil di Piala Dunia U-17 2023.
Federasi Sepak Bola Israel (IFA) yang terkabung di Zona Eropa (UEFA), tidak tampil pada Piala Eropa U-17 2023.
Sedangkan Piala Eropa U-17 2023 merupakan jalur utama untuk mengamankan tiket Piala Dunia U-17 2023.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar