Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum Lawan Lebanon, Timnas U-22 Indonesia Gelar Uji Coba Hadapi Tim Liga 1

By Wila Wildayanti - Kamis, 6 April 2023 | 08:00 WIB
Skuat timnas U-22 Indonesia (skuad timnas U-22 Indonesia) sedang berfoto bersama dengan perwakilan PSSI dan Cdm SEA Games 2023 di Lapangan A, Senayan, Jakarta, 5 April 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-22 Indonesia (skuad timnas U-22 Indonesia) sedang berfoto bersama dengan perwakilan PSSI dan Cdm SEA Games 2023 di Lapangan A, Senayan, Jakarta, 5 April 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, mengaku telah merencanakan empat laga uji coba untuk skuad Garuda Muda menatap SEA Games 2023. Laga persahabatan ini dilakukan sebagai simulasi pertandingan.

Timnas U-22 Indonesia dipastikan akan menjalani laga SEA Games 2023.

Dalam ajang dua tahunan ini, timnas U-22 Indonesia telah dipastikan bergabung dalam Grup A.

Tim asuhan Indra Sjafri ini satu grup dengan tim tuan rumah Kamboja dan tiga tim lain yakni Filipina, Myanmar, serta Timor Leste.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Gabung di Grup Enteng, Indra Sjafri: Tidak Boleh Takabur

Untuk menghadapi empat tim ini, timnas U-22 Indonesia pun telah memulai persiapan.

Rizky Ridho dan kawan-kawan telah menjalani pemusatan latihan (TC) timnas U-22 Indonesia sejak 1 April 2023.

Persiapan ini dilakukan lebih awal karena Indra Sjafri berharap mampu membentuk tim terbaik untuk menatap SEA Games 2023 nanti.

Demi memaksimalkan persiapan, pelatih berusia 60 tahun itu juga telah merancang jadwal.

Pelatih yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI itu mengaku telah menyiapkan empat laga uji tanding untuk melihat kemampuan anak asuhnya.

Uji coba yang bakal dilakukan Indra Sjafri yakni dengan melawan satu tim lokal dan pada tiga pertandingan lainnya akan melawan tim dari negara lain.

Pelatih asal Sumatra Barat itu mengaku timnas U-22 akan menjalani uji coba melawan tim lokal terlebih dahulu.

Uji coba menghadapi tim lokal ini dilakoni tepat sebelum timnas U-22 Indonesia melawan Lebanon.

Baca Juga: Ada Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh, Ini 7 Pemain Timnas U-20 Indonesia yang Promosi ke Skuad SEA Games 2023

Sebelumnya, Indra Sjafri telah mengungkapkan bahwa timnas U-22 Indonesia akan menghadapi Lebanon pada pertengahan April 2023.

Jadwal uji coba ini dibuat sedemikian rupa agar bisa tepat waktunya sebelum berangkat ke Kamboja.

Indra mengatakan untuk uji coba pertama, Bagas Kaffa dan kawan-kawan akan menghadapi klub Liga 1 terlebih dahulu yakni Bhayangkara FC.

Timnas U-22 Indonesia direncanakan menghadpai Bhayangkara FC pada 11 April 2023.

“Alhamdulillah saya nanti sudah menyiapkan calon lawan uji coba,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).

“Nanti tanggal 11 April melawan Bhayangkara,” lanjutnya.

Setelah menghadapi klub Liga 1 itu, tim asuhan Indra Sjafri harus segera bersiap untuk melawan Lebanon.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Ditarget Bawa Pulang Emas SEA Games 2023

Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu mengaku bahwa laga melawan Lebanon bakal berlangsung pada 14 dan 16 April mendatang.

Kemudian untuk satu lawan lagi, Indra mengaku masih mencari tim yang tepat.

“Tanggal 14 melawan Lebanon dan 16 lawan Lebanon kedua,” kata Indra.

“Untuk tanggal 18 atau 19 kita cari satu tim lagi,” ucapnya.

Sementara itu, sebelumnya Indra Sjafri mengaku PSSI telah menjalin komunikasi dengan Tajikistan dan China.

Akan tetapi, melihat situasi saat ini, sepertinya kedua negara tersebut belum memberikan respons pada Indonesia.

Oleh karena itu, Indra Sjafri pun menunggu kabar baik.

Lebih lanjut, saat ditanya terkait laga uji coba nantinya bakal berlangsung di mana, Indra Sjafri mengaku belum ada kepastian.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Pemain Timnas U-22 Indonesia Kelebihan Lemak, Indra Sjafri Genjot Fisik Seminggu ke Depan

Dia hanya bisa memastikan bahwa uji coba timnas U-22 Indonesia bakal berlangsung di Jakarta.

Soal stadion mana yang akan digunakan belum ada keputusan resmi.

“Mungkin besok akan dirilis PSSI di mana tempatnya. Yang pasti sepertinya di Jakarta,” tutur Indra. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Korea Masters 2024 - Komang Sia-siakan Keunggulan 7 Poin, 1 Wakil Indonesia Berakhir Miris pada Babak Pertama

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X