BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Indonesia menggelar syukuran dalam menyikapi FIFA yang menjatuhi sanksi administrasi ke PSSI usai status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dicabut.
Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Semeru Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (7/4/2023).
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, turut hadir melalui sambungan video call dalam acara syukuran ini.
Karena Erick Thohir sedang menuju kembali ke Indonesia usai bertemu dengan FIFA.
Dalam kesempatannya, Erick Thohir menyampaikan dorongan semangat ke skuad timnas U-22 Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2023 Kamboja.
Menempati Grup A, timnas U-20 Indonesia bertemu dengan Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
"Semua Exco, pelatih, pemain, masyarakat sepak bola, yang terus berjuang untuk harga diri kita, bendera dikibarkan di manca negara," ucap Erick Thohir.
Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Kena Revans, Putri KW Gagal Pertahankan Gelar
"Kita harus serius mempersiapkan tim nasional, ini menjadi penting, bahwa prestasi memang nyata."
"Tentu saya mengucapkan terima kasih kepada pelatih benar-benar serius untuk bisa mendapatkan yang terbaik di SEA Games."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar