BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri tak ambil pusing terkait belum jelasnya posisi Elkan Baggott dan Ronaldo Kwateh. Keduanya belum pasti membela skuad Garuda Muda di SEA Games 2023.
Indra Sjafri memang sebelumnya mengaku turut memanggil beberapa pemain yang tengah berkarier di luar negeri seperti Elkan Baggott hingga Ronaldo Kwateh.
Tak hanya dua pemain tersebut, Indra Sjafri juga memanggil Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan untuk ikut bela timnas U-22 Indonesia.
Akan tetapi, pelatih berusia 60 tahun itu mengaku terkait Marselino dan Arhan telah ada jawaban dari klub.
Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Sempat Cemas Gagal Main di SEA Games 2023
Pelatih yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI itu tak menjelaskan secara gamblang terkait apa jawaban dari klub kasta kedua Liga Belgia KMSK Deinze tim Marselino itu.
Begitu juga dengan klub kasta kedua Liga Jepang Tokyo Verdy tim yang diperkuat Pratama Arhan.
Juru taktik asal Sumatra Barat itu hanya mengaku bahwa tim yang diperkuat Arhan dan Marselino sudah memberi jawaban.
Tetapi ini berbeda dengan klub dari Ronaldo Kwateh dan Elkan Baggott.
Seperti diketahui, Ronaldo Kwateh saat ini membela klub kasta kedua Liga Turki Bodrumspor.
Sementara Elkan Baggott saat ini bermain dengan tim kasta ketiga Liga Inggris Cheltenham Town FC.
Untuk dua pemain tersebut belum ada jawaban bisa atau tidak membela tim Merah Putih di SEA Games 2023.
“Ronaldo (Kwateh) dan Elkan (Baggott) belum ada jawaban,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Jakarta.
Baca Juga: Tinggal Persija Saja yang Belum Lepas Pemainnya ke Timnas U-22 Indonesia, Ini Respon Indra Sjafri
Indra Sjafri tak mengungkapkan apa alasan tim Ronaldo belum memberi jawaban.
Namun, terkait Elkan dipastikan masih membela klubnya hingga 7 Mei mendatang.
Situasi ini tentu saja bukan hal yang mudah untuk klub Baggott memberi izin.
Sebab jawa pemain berusia 20 tahun itu juga masih dibutuhkan tim.
“Kalau tidak salah, Elkan baru selesai pertandingan pada 7 Mei,” ucapnya.
Menanggapi terkait beberapa pemain yang berkarier diluar negeri tak kunjung membeli respons.
Indra pun mengaku tak ambil pusing terkait hal ini.
Ia akan memaklumi apabila klub tak memberi izin pemain gabung ke timnas.
Hal ini karena ajang dua tahunan tersebut bukan bagian dari agenda FIFA.
Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja
Sehingga apabila Elkan dan Ronaldo tak bisa membela timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.
Indra Sjafri mengaku legowo dan tak ambil pusing.
Sebab menurutnya yang paling penting para pemain masih bisa bermain di klub masing-masing.
Dengan begitu, para pemain pun pastinya bakal terus memiliki pengalaman yang bagus.
“Prinsipnya kalau memang dia bermain di klub dan klubnya keberatan melepas, kami tidak ada masalah,” kata Indra.
Namun, menurut mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu apabila memang pemainnya tidak bermain di klub.
Ia menyarankan agar pemain-pemain tersebut dilepas ke tim nasional.
Indra menilai akan lebih bagus buat pemain tampil membela timnas U-22 Indonesia di SEA Games dari pada hanya berlatih.
Para pemain akan bertanding langsung dan menghadapi tim-tim dari negara lain.
Tentu saja ini akan menambah pengalaman para pemain di atas lapangan hijau.
Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Hal yang Dicari pada 4 Laga Uji Coba Timnas U-22 Indonesia
“Tetapi kalau klub tidak melepas dan tidak bermain di klub, saya pikir ajang SEA Games bagus untuk mereka,” tuturnya.
Sementara itu, timnas U-22 Indonesia saat ini terus menjalani persiapan menuju ajang dua tahunan tersebut.
Rizky Ridho dan kawan-kawan dalam ajang ini bergabung dalam Grup A bersama tim tuan rumah Kamboja, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.
Untuk laga perdana skuad Garuda Muda akan menghadapi Filipina pada 29 April 2023.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar