Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tantang Dewa United, Thomas Doll Percaya Diri Persija Jakarta Lanjutan Catatan Kemenangan

By Abdul Rohman - Minggu, 9 April 2023 | 21:15 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, saat hadir dalam sesi latihan di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta  Utara, Kamis (23/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, saat hadir dalam sesi latihan di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta Utara, Kamis (23/3/2023).

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta menantang Dewa United dalam pekan ke-33 Liga 1 2022/2023 di Indomilk Arena, Tangerang, Senin (10/4/2023).

Pelatih Thomas Doll meyakini bahwa Persija Jakarta akan mampu mencuri tiga poin dari Dewa United.

Terlebih lagi, Persija Jakarta tengah dalam kepercayaan yang tinggi.

Persija Jakarta bermodalkan kemenangan dalam dua pertandingan terakhir atas Persib Bandung (2-0) dan Persebaya Surabaya (0-1).

"Kami memiliki pekan yang baik sebelumnya," ucap Thomas Doll dalam sesi jumpa pers, Minggu (9/4/2023).

"Kami memenangkan dua pertandingan penting, melawan Persib dan Persebaya."

"Dan tentu persiapan di laga berikutnya akan menjadi lebih mudah ketika memenangkan pertandingan," kata Thomas Doll.

Dia menuturkan, persiapan tim dalam menatap duel kontra Dewa United berjalan baik.

Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Ditaklukkan Pasangan Jebolan Kualifikasi, Fikri/Bagas Harus Puas Jadi Runner-up

"Hari pertama setelah pertandingan, kami seperti biasa membagi tim menjadi dua grup, pemain yang bermain 90 menit, lebih ke latihan pemulihan, kelincahan, dan sedikit bola," kata Thomas Doll.

"Dan kemarin semua tim telah bergabung, tapi kami berlatih tidak dengan intensitas tinggi karena kita sudah di akhir musim, dalam satu pekan semuanya akan selesai, jadi kami juga harus berhati-hati."

"Dan kami sudah seharusnya tidak menitik beratkan pada taktikal atau apapun."

"Karena semua pemain sudah tahu itu semua setelah 11 bulan, apa yang terjadi di lapangan kami tahu seperti apa lawan bermain, dan lawan tahu seperti apa Persija bermain," ujar pelatih asal Jerman itu.

Thomas Doll mengisyaratkan Persija Jakarta tidak boleh memandang sebelah mata Dewa United.

Dewa United yang kini menempati posisi ke-17 klasemen dengan perolehan 33 poin berpotensi menyulitkan anak asuhnya.

"Menurut saya yang terpenting saat ini kami memiliki mood yang bagus di tim, pemain juga sudah 'lapar' itu juga mengapa intensitas di latihan sudah tidak terlalu tinggi, sekarang yang terpenting semua fresh," kata Thomas Doll.

Baca Juga: Klopp Minta Suporter Optimistis, Terpuruk Tanda Musim Depan Lebih Bagus

"Pemain sudah ingin bermain, ingin memenanngkan pertandingan, kami memiliki dua pertandingan yang akan datang, pertandingan sulit menghadapi Dewa."

"Karena semua pemain siap, terkecuali Hanif (Sjahbandi), dia terkena akumulasi kartu," kata mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Lebih lanjut, Thomas Doll mengaku sangat terkesan dengan antusias skuad Macan Kemayoran di tengah suasana puasa.

Thomas Doll tidak pernah sama sekali mendengar keluhan dari Hansamu Yama dkk.

"Saya senang karena pemain datang ke latihan, dan tidak mudah untuk mereka di bulan Ramadan, mereka tidak bisa makan dan minum di sepanjang hari," ucap Thomas Doll.

"Dan jujur saya sangat respek terhadap pemain saya bagaimana mereka menangani situasi ini."

"Saya tidak pernah mendengar mereka (mengeluh), Jadi mereka selalu tersenyum, ini membuat saya sangat senang," ujarnya.

Adapun Persija Jakarta kini menempati posisi ketiga klasemen dengan perolehan 60 poin.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X