Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Vs Bayern Muenchen - Guardiola dan The Citizens Tetap Mimpi Buruk, Tuchel Harus Waspada

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 10 April 2023 | 19:15 WIB
Dalam laga Man City vs Bayern Muenchen nanti, Pep Guardiola dan The Citizens akan tetap menjadi mimpi buruk. Oleh karena itu, Thomas Tuchel harus waspada.
SHAUN BOTTERILL/AFP
Dalam laga Man City vs Bayern Muenchen nanti, Pep Guardiola dan The Citizens akan tetap menjadi mimpi buruk. Oleh karena itu, Thomas Tuchel harus waspada.

BOLASPORT.COM - Thomas Tuchel harus waspada dalam laga Man City vs Bayern Muenchen nanti. Pasalnya, Pep Guardiola dan The Citizens tetap menjadi mimpi buruk.

Manchester City dan Bayern Muenchen akan saling jegal dalam babak perempat final Liga Champions 2022-2023.

Dalam laga leg pertama, Manchester City akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Bayern Muenchen di Etihad Stadium.

Laga Man City vs Bayern Muenchen akan berlangsung pada Selasa (11/4/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Pertemuan antara The Citizens dan Die Roten kali ini bisa dibilang akan sangat menarik.

Keduanya merupakan klub yang difavoritkan akan menjuarai Liga Champions musim ini.

Selain itu, laga ini juga akan menjadi debut bagi Thomas Tuchel sebagai pelatih Bayern Muenchen di kompetisi kasta tertinggi antarklub Eropa.

Baca Juga: Southampton Vs Man City - Erling Haaland Siap Tempur, Pep Guardiola Cuekin Bayern Muenchen demi Tim Juru Kunci

Pep Guardiola (kiri) dan Thomas Tuchel (kanan) saat sedang memimpin klubnya masing-masing dalam sebuah laga antara Manchester City dan Chelsea.
TWITTER.COM/HLNINENGELAND
Pep Guardiola (kiri) dan Thomas Tuchel (kanan) saat sedang memimpin klubnya masing-masing dalam sebuah laga antara Manchester City dan Chelsea.

Namun, lawan Tuchel dalam pertandingan ini bukan merupakan musuh baru dalam kariernya sebagai pelatih.

Juru taktik asal Jerman tersebut sudah berkali-kali bertemu dengan Manchester City dan Pep Guardiola.

Pertemuan antara Tuchel dan Guardiola sendiri sudah berlangsung sebanyak 10 kali di berbagai kompetisi.

Lima di antaranya terjadi saat Pep Guardiola melatih Manchester City dan lima lainnya ketika Guardiola masih menukangi Bayern Muenchen.

Dari segi statistik, Tuchel bisa dibilang masih kalah jauh dari Guardiola.

Tuchel hanya mampu mengalahkan juru taktik asal Spanyol tersebut sebanyak tiga kali dan menahan imbang satu kali.

Adapun enam laga lainnya berakhir dengan kekalahan, baik saat Guardiola masih melatih Bayern Muenchen maupun Manchester City.

Baca Juga: Bukan Man City, Bayern Muenchen yang akan Juara Liga Champions Musim Ini

Pelatih Bayern Muenchen, Thomas Tuchel, akan kembali bertemu Pep Guardiola dan Manchester City di Liga Champions.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Pelatih Bayern Muenchen, Thomas Tuchel, akan kembali bertemu Pep Guardiola dan Manchester City di Liga Champions.

Sementara itu, saat lawan Manchester City, Tuchel memiliki rapor yang sedikit lebih bagus karena mampu meraih tiga kemenangan dari lima laga terakhir.

Meski demikian, Guardiola dan Manchester City tetap menjadi mimpi buruk bagi Bayern Muenchen asuhan Thomas Tuchel.

Terlebih lagi, The Citizens kini memiliki Erling Haaland sebagai mesin gol di lini depan.

Haaland telah mencetak 44 gol dan lima assist dari 38 pertandingan di berbagai kompetisi untuk Manchester City pada musim 2022-2023.

Bahkan, penyerang asal Norwegia itu sudah mengoyak jala gawang lawan sebanyak 10 kali dari enam pertandingan di Liga Champions musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

TC Timnas Indonesia di Bali Ditunda Karena Pilkada 2024 Serentak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136