Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukukan 2 Assist, Asnawi Mangkualam Masuk Best XI Pekan ke-6 K-League 2

By Matius Nico Henrikus - Selasa, 11 April 2023 | 12:15 WIB
Bek Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam, saat pertandingan melawan Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023).
INSTAGRAM/@JEONNAMDRAGONS_FC
Bek Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam, saat pertandingan melawan Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023).

BOLASPORT.COM - Bersama Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam curi perhatian pada pekan keenam K-League 2.

Asnawi Mangkualam mendapat peran baru saat memperkuat Jeonnam Dragons ketika menghadapi Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023) silam.

Pada pertandingan itu, pemain berusia 23 tahun itu dipasang menjadi bek kiri.

Peran itu baru bagi Asnawi Mangkualam mengingat posisi aslinya adalah bek kanan.

Namun, tugas baru itu langsung dibayar sang pemain dengan penampilan positif.

Asnawi Mangkualam sukses membukukan dua assist untuk timnya.

Dua assist itu mampu dimanfaatkan oleh Valdivia pada menit 52' dan Ha Nam di menit 59'.

Sayangnya dua assistnya belum cukup membuat Jeonnam Dragons memetik poin penuh usai hanya mampu bermain imbang 2-2.

Baca Juga: Kabar Abroad Pemain Indonesia - Asnawi Jajal Posisi Anyar Berbuah Brace Assist, Jordi Amat Lanjutkan Rutinitas Pesta Gol

"Itu adalah keputusan pelatih untuk memainkan saya di sisi kiri," kata Asnawi dilansir BolaSport.com dari Best Eleven.

"Dia (pelatih) tentu saja menyiapkan beberapa posisi untuk seorang pemain."

"Ini adalah kesempatan berharga, saya pikir bermain di sisi kiri adalah kesempatan bagus dari pelatih."

"Jadi saya mencoba yang terbaik," tambahnya.

Di saat yang bersamaan, Lee Jang-kwan selaku pelatih Jeonnam Dragons mengaku puas dengan penampilan Asnawi Mangkualam.

Namun, ia tak menampik masih ada beberapa aspek yang harus dibenahi pemain bertinggi 1,74cm itu.

"Dia jelas memiliki beberapa kekuatan," kata Lee Jang-kwan.

"Namun saya pikir ia perlu memperbaiki hal-hal seperti kontrol tempo untuk menjadi pemain yang baik."

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Sumbang Assist di Posisi Baru, Pelatih Jeonnam Dragons Belum Puas

"Ia adalah seorang bek kanan, namun ia bermain di sisi kiri."

"Jadi kami memintanya untuk lebih banyak bermain di dalam. Ia masih kesulitan, tetapi ia akan menjadi lebih baik."

"Kami harus memperbaiki tempo permainan kami, dan saya pikir Asnawi akan menjadi pemain yang lebih baik," tambahnya.

Atas penampilannya di pekan ini Asnawi Mangkualam masuk menjadi 11 pemain terbaik di pekan keenam K-League 2.

Selain dirinya, Valdivia juga turut masuk sebagai 11 pemain terbaik.

Selanjutnya, Jeonnam Dragons akan menghadapi Ansan Mugunghwa FC dalam lanjutan putaran ketiga Piala FA Korea Selatan.

Menurut jadwal laga itu akan digelar pada Rabu (12/4) pukul 17.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by K리그 (@kleague)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : instagram.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Voli Korea - Balas Dendam Megawati Dinanti Saat Red Sparks Lawan Juara Bertahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X